Siasati Waktu Makan Malam dan Sarapan Bisa Buat Langsing Lho!

Kamis, 06 September 2018 | 10:21 WIB
Siasati Waktu Makan Malam dan Sarapan Bisa Buat Langsing Lho!
Ilustrasi perempuan awet muda dan langsing (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Makan malam lebih awal dan sarapan terlambat bisa membantu Anda untuk cepat langsing.

Hal ini disebutkan sebuah penelitian terkini yang dipublikasikan dalam Journal of Nutritional Sciences seperti dilansir dari Medical Daily.

Untuk mendapatkan temuan ini peneliti di Universitas Surrey melakukan penelitian selama sepuluh minggu. Mereka membagi peserta menjadi dua kelompok.

Kelompok pertama mengikuti jadwal makan biasa, kelompok kedua diminta untuk menunda sarapan selama 90 menit dan makan malam 90 menit lebih awal.

Baca Juga: Apple Bakal Rilis iPad Pro Baru Saingi Tablet Baru Samsung?

Hasil penelitian menunjukkan bahwa dibandingkan kelompok pertama, responden di kelompok kedua kehilangan dua kali lebih banyak lemak di tubuh mereka.

"Hasil ini sangat menggembirakan. Orang-orang tak perlu membatasi makanan mereka tapi hanya dengan mengubah waktu makan bisa kehilangan lemak di tubuhnya," ujar peneliti utama Dr. Jonathan Johnston.

Johnston menekankan bahwa mengubah waktu makan bisa membantu tubuh meningkatkan proses metabolisme makanan yang pada gilirannya membantu mengikis lemak tubuh.

Setelah uji coba, tim peneliti memutuskan untuk mencari tahu seberapa mudah atau sulitnya mengubah waktu makan.

Di antara responden yang diteliti, 57 persen melaporkan bahwa pola makan malam yang lebih awal dan sarapan yang lebih lambat dapat sulit dilakukan.

Baca Juga: UAS Ngaku Diancam, Ini Kata Ma'ruf Amin

Namun 43 persen responden lainnya mengatakan mereka akan mempertimbangkan mengikuti pola ini jika waktu makan lebih fleksibel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI