Suara.com - Tahukah Anda bahwa fisik lelaki bisa menunjukkan apakah memiliki sperma berkualitas atau tidak.
Bagi lelaki ini memang merupakan topik penting, karena kualitas sperma sangat berpengaruh pada kesuburan lelaki.
BACA JUGA: Bahaya Meniup Makanan yang Masih Panas
Seperti diketahui, sperma berkualitas adalah sperma yang bergerak lincah dan kuat saat membuahi sel telur.
BACA JUGA: Mengapa Kencing Seseorang Berbusa? Ini Penjelasannya
Yang menjadi pertanyaan, ciri fisik seperti apa yang menunjukkan lelaki memiliki sperma berkualitas? Simak ulasannya yang dihimpun HiMedik.
1. Perut tak bergelambir
Tidak perlu perut six pack, tapi yang jelas selama perut tidak bergelambir, kemungkinan besar kamu memiliki sel sperma yang kuat.
BACA JUGA: Berkhasiat, Ini 7 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan
Penelitian dari tim ilmuwan di Belanda menunjukkan, lelaki dengan lingkar perut lebih dari 100 cm memiliki konsentrasi dan jumlah sperma lebih sedikit dibanding pria yang perutnya ramping.
Timbunan lemak di perut diketahui mengganggu pelepasan hormon seks, produksi, dan perkembangan sperma.
2. Hobi makan ikan
Peneliti dari Harvard menyatakan, bila pria banyak mengonsumsi daging yang diproses, jumlah sperma berbentuk normal yang dia miliki lebih sedikit.
BACA JUGA: Bahaya! Jangan Biasakan Pinjam Lipstik Teman, Bisa Kena Virus
Ikan memiliki efek perlindungan yang membuat pria pecinta ikan memiliki sel sperma yang kuat dan sehat. Konsentrasi sperma yang dimiliki jauh lebih tinggi dibanding yang jarang makan ikan, terutama ikan laut.
Lantas ciri lelaki seperti apalagi yang menunjukkannya memiliki sperma berkualitas?