Suara.com - Rasanya siapa saja kenal serial anak-anak animasi Masha and The Bear. Mulai para orangtua, putra-putrinya, sampai om dan tante mereka. Pasalnya anak perempuan berpenutup kepala dengan suara melengking ini cerdas lagi kreatif, sementara beruang yang menjadi sahabat terkadang melakukan kekonyolan mengundang gelak tawa.
Film seri anak-anak asal Rusia produksi Animaccord Studios ini sudah menjadi hits di kalangan keluarga Indonesia sejak 2013. Meski tokoh utamanya, Masha, kocak dan jail, ia adalah sosok mandiri serta cerdas. Pesan moral yang disampaikan sungguh positif.
Kini, tak sebatas di layar kaca saja. Masha and the Bear bakal berkunjung ke Indonesia bulan depan. Bentuknya adalah pertunjukan para penari es (skater) di panggung, yang membawakan rangkaian episode-episode paling menarik dari serialnya di televisi. Acara ini akan berlangsung di International Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan.
Willy Hidayat, CEO MyWill Entertainment menyatakan, pihaknya tertarik memboyong pertunjukan ini, Masha and The Bear on Ice ke Indonesia, karena pesan positif yang terkandung dalam cerita animasinya.
Baca Juga: Jadi Caleg PDIP, Kapitra Ampera: Saya Otomatis Cebong Kafir?
Ia berharap penampilan tim dari Slovakia ini bisa menjadi media bagi anak-anak, agar bisa mandiri dan kreatif seperti karakter Masha di layar kaca.
"Family show ini bisa ditonton semua umur. Lewat pertunjukan ini orangtua bisa memberi tahu bahwa kemandirian bisa dicontoh dari Masha, tidak hanya main tiktok yang peruntukannya bukan untuk usia mereka. Anak dituntut untuk kreatif seperti Masha," ujar Willy dalam temu media di Jakarta, Rabu (18/07/2018).
Pertunjukan yang dihelat selama satu hari pada 19 Agustus ini terbagi dalam tiga show. Show pertama dimulai pukul 10.00 WIB, lalu show kedua dimulai pukul 13.30 WIB, dan Show 3 pada pukul 17.00 WIB.
Willy mengatakan bahwa tiket yang dijual terdiri dari lima kelas yakni Bronze sebesar Rp 250.000, Silver Rp 350.000, Gold sebesar Rp 500.000, Platinum sebesar Rp 900.000, dan kelas VIP sebesar Rp 1,5 juta.
"Kita bekerja sama dengan 80 sekolah dan tempat kursus untuk penjualan tiket dengan diskon khusus. Di empat mall juga kita membuka booth sehingga masyarakat bisa mendapatkan tiketnya," jelasnya.
Baca Juga: Prabowo Jenguk SBY yang Sakit karena Nonton Final Piala Dunia
Mari penggemar Masha and the Bear, jangan ketinggalan karena pergelaran ini hanya dihelat satu hari.