Isi Liburan Sekolah Anak dengan 4 Kegiatan Edukatif Ini

Senin, 02 Juli 2018 | 19:55 WIB
Isi Liburan Sekolah Anak dengan 4 Kegiatan Edukatif Ini
Ilustrasi ibu dan anak.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahukah Anda bahwa masa liburan sekolah yang cukup panjang lantaran bersamaan dengan libur Lebaran merupakan waktu yang berharga dan penting untuk dimanfaatkan secara optimal dengan berbagai kegiatan edukatif.

Menanggapi hal tersebut, Ratih Ibrahim, Psikolog dan Founder dari Personal Growth menyebut ada banyak alasan di balik pentingnya memanfaatkan waktu liburan. Menurut dia, semua aktivitas fisik dapat memberikan rangsangan untuk memancing respons yang dapat melatih tumbuh kembang otaknya.

Terlebih karena dapat mengembangkan beberapa aspek kecerdasan anak, meliputi aspek psikomotorik, kognitif, emosi, dan psikososial.

"Yang paling penting, aktivitas yang diadakan oleh orangtua memberikan stimulasi untuk melengkapi life skills yang diberikan di sekolah. Ini penting dalam proses pembentukan karakter anak," ungkap Ratih lewat rilis yang dikirim Shopee.

Baca Juga: Mistis, Ini Kisah Nining Ditemukan Hidup Usai 1,5 Tahun Tenggelam

Nah, buat para orangtua, jangan khawatir! Kegiatan edukatif untuk si Kecil tidak harus mahal dan sulit, kok. Ini dia empat kegiatan edukatif pilihan yang bisa dilakukan bersama si Kecil di rumah.

1. Menggambar menggunakan jari-jari tangan (finger painting)
Ajak si Kecil menggambar menggunakan jari-jari tangannya dengan bahan-bahan alami yang ada di dapur Anda. Cukup gunakan tepung kanji dan pewarna makanan yang tersedia, dan biarkan si Kecil berkreasi sambil mewujudkan imajinasinya.

Melalui kegiatan ini, Anda akan melatih keterampilan motorik halus anak (sensori-motorik), kreativitas, kognitif (dengan mengenal bentuk dan warna), juga melatih empati dan komunikasinya dalam berkelompok.

2. Membuat boneka atau figurehead gambaran diri anak (me in a puppet)
Apabila si Kecil lebih suka berkreasi menggunakan kertas lipat, Anda bisa mengajaknya untuk membuat boneka kertas gambaran diri anak dari bahan-bahan yang mudah dicari.
Anda hanya memerlukan kertas lipat (origami), stik es krim, benang kasur, lem, gunting, serta kancing dan manik-manik sebagai pemanis boneka kertas yang akan dibuat.

Kegiatan ini akan melatih keterampilan motorik halus anak, mengembangkan daya imajinasi dan berkreasinya, serta mengajarkan anak untuk menuangkan ide dalam bentuk konkrit. Selain itu, anak juga bisa belajar memahami diri, membangun kepercayaan diri, serta membangun konsep diri yang positif.

Baca Juga: Indonesia Open 2018 Siap Dihelat, Hadiahnya Mencapai Rp 17 Miliar

3. Keliling kota dengan transportasi umum
Ajak si Kecil keliling kota sambil memperkenalkan ragam transportasi umum yang ada di kota Anda. Selain mengenalkan transportasi umum, Anda juga bisa membawa si Kecil bepergian ke tempat-tempat wisata seperti museum, taman kota, atau perpustakaan yang tersedia di sekitar tempat tinggal Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI