8 Tips Agar Nyaman Melahirkan

Senin, 02 Juli 2018 | 15:00 WIB
8 Tips Agar Nyaman Melahirkan
Ilustrasi perempuan melahirkan [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Periode persalinan merupakan fase kehamilan yang paling banyak dikhawatirkan dan ditakuti. Secara teknis, banyak kemungkinan bisa terjadi. Namun satu hal menentramkan perlu diingat, bahwa tubuh perempuan sudah dirancang untuk melahirkan secara normal.

Nah, agar melahirkan bisa berjalan lancar dan mudah, bebas dari rasa takut, sebenarnya Anda bisa mengambil langkah-langkah ringan.

Berikut adalah delapan rahasia, yang dilansir Boldsky.

1. Selalu berpikiran positif

Baca Juga: Alasan Kooperatif, Tersangka Pemukulan Anak Menpora Urung Ditahan

Meskipun persalinan berhubungan dengan kondisi fisik, namun juga bergantung pada pikiran Anda.

Perempuam yang memiliki kerangka pikiran positif akan merasakan kemudahan dalam hal apapun, termasuk melahirkan.

Anda dapat mempertimbangkan mendengarkan musik atau selalu dekat dikelilingi dengan orang-orang yang Anda cintai, untuk menambah optimisme.

2. Pahami persalinan Anda

Anda harus memahami bahwa setiap persalinan berbeda.

Baca Juga: Berkemeja Putih, Menkumham Yasonna Diperiksa KPK soal e-KTP

Ini mungkin tergantung pada riwayat keluarga Anda, riwayat kehamilan, tentang bagaimana kondisi selama hamil, dan apakah kehamilan ini sulit atau tidak.

Cobalah untuk berbicara dengan dokter atau bidan Anda tentang hal yang sama dan kumpulkan sebanyak mungkin informasi. Ingat bahwa berkenalan dengan persalinan Anda akan memberi suatu kelebihan pemahaman saat mulai melewatinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI