2. Meningkatkan fungsi otak
Ketika Anda berjalan mundur, tentu Anda akan mengalami kesulitan yang lebih tinggi dibandingkan jalan maju, bukan? Anda dituntut untuk lebih fokus sekaligus bisa mengatur keseimbangan.
Nah, inilah mengapa jalan mundur sama artinya dengan melatih otak Anda untuk mengerjakan tugas-tugas yang sulit.
Berdasarkan hasil peneltian yang dilakukan oleh para peneliti dari University of Nevada di Las Vegas, diketahui bahwa tingkat konsentrasi yang diperlukan saat Anda berjalan mundur sama intensnya dengan konsetrasi yang diperlukan saat Anda sedang menghadapi bahaya.
Hal ini membuat para peneliti menarik kesimpulan jika jalan mundur dapat meningkatkan fungsi otak karena membuat Anda lebih fokus saat melakukannya.
Lalu, manfaat apalagi yang bisa didapat dari jalan mundur? Baca di halaman berikutnya.