Awas, Kesepian Bisa Menyebabkan Kematian

Senin, 11 Juni 2018 | 14:00 WIB
Awas, Kesepian Bisa Menyebabkan Kematian
Ilustrasi lelaki merasa kesepian (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penelitian terbaru menemukan bahwa kesepian dapat menggandakan risiko seseorang meninggal akibat penyakit kardiovaskular.

Menurut sebuah penelitian yang dipresentasikan di Dublin pada hari Sabtu (9/6/2018), merasa kesepian adalah prediktor kuat kematian dini.

Tim peneliti Denmark menemukan bahwa kesepian ada hubungannya dengan risiko kematian yang meningkat dua kali lipat pada perempuan dan hampir dua kali lipat pada lelaki.

"Kesepian lebih umum terjadi saat ini daripada sebelumnya, dan lebih banyak orang hidup sendiri," kata peneliti utama Anne Vinggaard Christensen, mahasiswa PhD di Copenhagen University Hospital di Denmark.

Baca Juga: Ajakan Klakson 3 Kali Jika Setuju Ganti Presiden, Ini Kata Istana

"Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa kesepian dan isolasi sosial terkait dengan penyakit jantung koroner dan stroke, tetapi ini belum diteliti pada pasien dengan berbagai jenis penyakit kardiovaskular," lanjut dia.

Penelitian ini juga mengungkapkan bahwa orang yang merasa kesepian, tiga kali lebih mungkin melaporkan gejala kecemasan dan depresi, dan hal ini berlaku untuk lelaki dan perempuan. Mereka juga dilaporkan memiliki kualitas hidup yang jauh lebih rendah secara umum.

Studi ini dipresentasikan di EuroHeart 2018, konferensi keperawatan tahunan European Society of Cardiology.

Hasil studi ini melibatkan data dari 13.463 pasien yang menderita penyakit jantung iskemik, aritmia (irama jantung abnormal), gagal jantung atau penyakit katup jantung.

Kualitas jaringan sosial mereka dinilai melalui hubungan data dari register nasional dengan hasil dari survei DenHeart, yang diberikan kepada semua pasien yang dipulangkan dari lima pusat jantung di Denmark antara April 2013 sampai April 2014.

Baca Juga: Aktif di Media Sosial Bikin Milenial Makin Merasa Kesepian

Dalam survei, pasien diminta untuk menjawab pertanyaan mengenai kesehatan fisik dan mental mereka, selain menyebutkan tingkat dukungan sosial mereka.

Ukuran ukuran kesepian, pasien diperiksa melalui dua pertanyaan, yakni "Apakah Anda memiliki seseorang untuk diajak bicara ketika Anda membutuhkannya?" dan "Apakah Anda merasa sendirian meskipun kadang-kadang Anda ingin bersama seseorang?".

Vinggaard Christensen menambahkan bahwa sangat penting untuk mengumpulkan data tentang pasien yang tinggal sendiri. Meski begitu, mereka yang tidak hidup sendiri bukan berarti tidak mengarah pada kesepian. Sebaliknya, tidak hidup dengan orang lain belum tentu membuat Anda layak disebut terisolasi secara sosial.

"Kesepian adalah prediktor kuat kematian dini, kesehatan mental yang lebih buruk, dan kualitas hidup yang lebih rendah pada pasien dengan penyakit kardiovaskular, dan prediktor yang jauh lebih kuat daripada hidup sendiri, pada lelaki dan perempuan," katanya.

“Kita hidup di masa ketika kesepian lebih sering terjadi dan penyedia kesehatan harus mempertimbangkan hal ini ketika menilai risiko penyakit kardiovaskular. Studi kami menunjukkan bahwa mengajukan dua pertanyaan tentang dukungan sosial memberikan banyak informasi tentang kemungkinan hasil kesehatan terburuk," tutup Vinggaard.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI