Begini Metode Diet Sederhana dengan Alat Penutup Hidung

Minggu, 27 Mei 2018 | 16:21 WIB
Begini Metode Diet Sederhana dengan Alat Penutup Hidung
Nose plugs. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nose plugs atau sebuah benda penutup hidung yang dapat menghalangi indera penciuman dianggap memiliki fungsi lain, yaitu menurunkan berat badan. Itu terungkap lewat penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti dari Rumah Sakit Hasharon di Israel.

Nose plugs sendiri biasa digunakan oleh perenang profesional untuk menghindari kemasukan air di area hidung.

Perangkat ini dimasukkan ke dalam lubang hidung dan dipercaya mampu memotong reseptor aroma hingga pada akhirnya, dapat menekan nafsu makan seseorang.

Untuk diketahui, orang dengan berat badan tinggi memiliki kepekaan terhadap bau makanan dan stimulasi nafsu makan yang lebih tinggi. Itu juga yang menyebabkan mereka akan makan lebih banyak dibanding orang normal.

Baca Juga: Cara Enak Menurunkan Berat Badan, Makan Nanas!

Tim peneliti kemudian menguji apakah indera penciuman yang berkurang dapat membantu para pelaku diet menurunkan berat badan lebih baik.

Hasilnya, orang dewasa gemuk berusia di bawah 50 tahun yang menggunakan nose plugs selama tiga bulan kehilangan rata-rata, 1 stone 4lbs atau setara 7 kg berat badannya.

Dr Dror Dicker dari Rumah Sakit Hasharon mengatakan bahwa timnya terinspirasi untuk mengembangkan nose plugs sebagai metode diet setelah menyadari orang-orang yang menderita flu, cenderung mengalami penurunan nafsu makan.

"Percobaan percontohan kami menemukan bahwa perangkat ini secara signifikan mengurangi penciuman bau dan penurunan berat badan pada orang di bawah usia 50 tahun", katanya Dror Dicker.

Tambah Dicker, orang yang menggunakan nose plugs cenderung mengonsumsi lebih sedikit gula, minuman manis dan alkohol.

Baca Juga: Selain Menurunkan Berat Badan, Diet Ini Juga Meredakan Stres, Lho

"Ini adalah sesuatu yang bisa dicoba sebelum mereka memiliki sesuatu yang lebih ekstrim seperti operasi. Itu bukan obat-obatan dan itu bukan sesuatu yang harus diresepkan," tambahnya lagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI