Yuk, Cari Tahu Penyebab Sakit Kepala yang Terasa Tegang!

Ririn Indriani Suara.Com
Selasa, 24 April 2018 | 14:08 WIB
Yuk, Cari Tahu Penyebab Sakit Kepala yang Terasa Tegang!
Ilustrasi sakit kepala. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanya:

Selamat siang Dokter,
Apa penyebab sakit kepala yang terasa begitu tegang? Soalnya saya sering mengalami ini. Mohon penjelasan dan sarannya, Dok. Terima kasih.

MN

Jawab:

Baca Juga: Hadiri Resepsi Syahnaz, Billy Syahputra Dibayar Raffi Ahmad, Kok?

Selamat siang Saudari MN,
Tidak ada penyebab yang cukup spesifik mengenai penyakit ini. Dahulu, penyakit ini diduga disebabkan oleh kontraksi otot.

Namun, teori ini menghilang seiring dengan tidak adanya penelitian yang lebih lanjut untuk memastikan. Akan tetapi, para ahli memprerdiksi bahwa sebagian kasus kondisi ini dipicu oleh stres yang dialami dari pekerjaan, sekolah, maupun masalah dalam hubungan sosial lainnya.

Berikut beberapa faktor yang dapat memicu terjadinya sakit kepala tipe tegang:
1. Kurang istirahat akibat bekerja tidak kenal waktu
2. Postur tubuh yang tidak baik
3. Stres, emosional, maupun depresi
4. Kondisi tubuh yang lelah
5. Rasa cemas
6. Kurang olahraga
7. Kondisi lapar atau kekurangan cairan
8. Penggunaan obat analagesik bebas (tanpa resep dokter).

Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.

Dijawab oleh: dr. Qashdina Sutrisni
Sumber: https://meetdoctor.com

Baca Juga: Empat Masalah Kewanitaan yang Kerap Dialami Perempuan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI