Jus Buah Bit, Obat Impotensi Alami yang Lebih Aman dari Viagra

Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 18 April 2018 | 07:15 WIB
Jus Buah Bit, Obat Impotensi Alami yang Lebih Aman dari Viagra
Jus buah bit ternyata bisa mengatasi impotensi.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bukti Ilmiah Buah Bit Bisa Atasi Impotensi
Dikutip dari Hello Sehat, buah bit mengandung nitrat tinggi yag akan diubah menjadi oksida nitrat di dalam tubuh. Oksida nitrat ini kemudian akan dialirkan ke dinding pembuluh darah dalam penis untuk mengaktifkan enzim yang disebut siklik guanosin monofosfat (cGMP).

Enzim cGMP menginstruksikan otot-otot halus penis untuk rileks agar aliran darah segar bisa mengalir bebas dan menciptakan ereksi. Semakin banyak jumlah cGMP, maka semakin deras aliran darah menuju penis. Semakin deras aliran darah ke penis, semakin cepat ereksi berkembang dan tahan lama.

Ingat bahwa salah satu penyebab impotensi yang paling umum adalah hipertensi, yang bisa merusak pembuluh darah sehingga menganggu aliran darah menuju penis? Nah, dilansir dari laman Healthline, sebuah studi tahun 2014 melaporkan bahwa minum satu cangkir jus buah bit setiap hari mampu melancarkan tekanan darah yang sama manjurnya seperti minum obat penurun tekanan darah.

Selain itu, penelitian dari Universitas Exter di Inggris menyatakan bahwa minum jus bit bisa meningkatkan stamina tubuh karena kandungan nitratnya mengurangi pembakaran oksigen selama Anda beraktivitas fisik. Sederhananya, minum jus buah bit membuat Anda tidak mudah loyo saat seks, yang notabene butuh dan membakar banyak energi.

Baca Juga: Fahri Hamzah Menolak Perpres Tenaga Kerja Asing, Mengapa?

Meski begitu, sejauh ini bukti-bukti medis yang ada belum cukup kuat untuk mendukung keamanan jus buah bit untuk dipakai sebagai obat impotensi alami.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI