Ini Rahasianya Agar Olahraga Jadi Kegiatan Menyenangkan

Kamis, 01 Maret 2018 | 13:06 WIB
Ini Rahasianya Agar Olahraga Jadi Kegiatan Menyenangkan
Peluncuran logo terbaru dan inovasi kebugaran dari para 'Starmaker' Celebrity Fitness di Jakarta, Rabu (28/2/2018). (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siapa bilang olahraga membosankan? Jika dilakukan di tempat yang tepat, kegiatan ini juga bisa terasa menyenangkan lho!

Nah, berbicara soal tempat olahraga, Anda bisa melakukannya di pusat kebugaran yang memiliki konsep berbeda, seperti Celebrity Fitness.

Public Relation Manager, Celebrity Fitness, Farida Sutarman mengungkap, tempat kebugaran yang sudah memiliki 52 klub yang tersebar di Indonesia ini, memang mengedepankan olahraga yang lebih seru dan menyenangkan untuk para pelanggannya. Sehingga, lanjut dia, diharapkan, mereka yang malas dan menganggap bahwa mempertahankan kebugaran adalah sebuah kerja keras, akan mulai meninggalkan pemikiran tersebut.

"Di Celebrity Fitness, kami workoutnya lebih seru dan menyenangkan. Karena di sini kami punya komunitas olahraga. Sehingga siapapun yang datang ke sini, mereka akan punya teman-teman baru sesuai olahraga yang mereka pilih, olahraga lebih berinovasi juga," ujar dia saat acara peluncuran tampilan logo terbaru dan inovasi kebugaran dari para "Starmaker" di Jakarta, Rabu (28/2/2018).

Baca Juga: Ojek Online Pengantar Jenazah Keroyok Driver Mobil di Johar Baru

Salah satu contohnya, tambah Farida, dance clas bernama, Dance and Attitude (DNA) yang paling banyak diminati oleh para kaum muda saat ini.

Mengapa kelas ini sangat diminati? Farida mengungkap bahwa menari menggunakan kolaborasi gerakan seluruh anggota tubuh dan dilakukan dengan musik, sehingga membuat kegiatan kebugaran ini terasa menyenangkan.

Apalagi, lanjut dia, menari juga bisa menciptakan perasaan positif, sekaligus bermanfaay membuat tubuh menjadi lebih bugar dan sehat. Kelas menari juga dilakukan bersama-sama, yang bisa melatih kekompakan.

Bukan hanya perempuan, DNA juga diikuti oleh para lelaki. Selain ingin memiliki bentuk tubuh yang ideal, mereka yang tergabung dalam DNA juga ingin memilki jiwa yang muda.

Nah, bagi Anda yang ingin bergabung, kata dia, Celebrity Fitness kini baru saja meluncurkan inovasi konsep kebugaran, yang mendorong penggunanya mendapatkan kondisi fisik prima, bersama instruktur berstandar international yang disebut "StarMaker".

Baca Juga: Kabar Sudah Nikah Siri, Billy Syahputra: Itu Gosip Parah!

"Mereka terlebih dahulu mengikuti pelatihan khusus yang benar, aman, efektif dan cepat dan mempelajari karakter para tamu yang datang. Sehingga mereka paham menjalin kedekatan dengan para tamu, sesuai karakternya masing-masing," tutup dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI