Suara.com - Seiring dengan bertambahnya usia, regenerasi kulit akan semakin melambat yang membuat sel kulit mati semakin menumpuk di permukaan. Inilah yang secara tidak disadari yang membuat wajah terlihat lebih kusam, kering dan kasar.
Pada usia 30 tahun misalnya, elastisitas kulit wajah perempuan Indonesia, kata Dermatologis Dr. Melyawati Hermawan, akan berkurang 0,5 persen setiap tahunnya. Ditambah lagi, di usia ini, kata dia, beban hidup yang dirasa mungkin akan semakin berat, seperti merasa stres memikirkan berbagai hal, mulai dari anak, keluarga hingga pekerjaan.
Hasil riset yang dilakukan The Pond's Institute pada 2016 dan National Survey dari Accenture seakan menjadi menguatkan hal tersebut. Di mana, stres dan kurang tidur bisa melemahkan 70 persen kolagen kulit.
Baca Juga: Perawatan Kulit, Ini Jumlah yang Harus Dikeluarkan Amel Alvi
"Ini bisa meningkatkan resiko munculnya keriput pada wajah dan membuat wajah terlihat 2,5 tahun lebih tua. Apalagi jika ditambah dengan terlalu sering terpapar sinar matahati, polusi, atau asap rokok," jelas Dr. Melyawati dalam acara '10 Tahun Pond's Age Miracle' di Jakarta, Rabu (21/2/2018).
Karenanya, kebutuhan nutrisi kulit wajah di usia 30 tahun lebih banyak dibandingkan usia yang lebih muda. Untuk menjaga elastisitas dan kesehatannya, kulit wajah membutuhkan nutrisi yang tepat agar terbebas dari masalah kulit umum.
Dr. Melyawati menyarankan, agar setiap perempuan yang mulai memasuki usia pertengaha 20-an sudah mulai menggunakan produk perawatan kulit anti penuaan. Atau, perawatan bisa dimulai saat kondisi kulit mulai berubah seiring waktu. Yang jelas, kata dia, tidak ada usia pasti kapan seseorang harus menggunakan produk perawatan kulit anti penuaan.
"Di usia pertengahan 20-an, kolagen menurun, produksinya mulai sedikit. Nggak ada salahnya mulai pakai kapan saja. Apalagi jika sehari-hari memang kerjanya bikin stres, sering kena matahari atau polusi," jelasnya.
Baca Juga: Ibu Hamil Jangan Sembarangan Pakai Produk Perawatan Kulit!
Hal terpenting, kata dia adalah dengan pintar-pintar memilih kandungan produk perawatan kulit anti penuaan. Carilah kandungan yang memang dibutuhkan kulit. Seperti Retinol-C Complex yang ada di dalam kandungan Pond'w Age Miracle.