Buah yang bisa dijadikan sebagai makanan penurun kolesterol selanjutnya adalah tomat. Tomat sendiri baik untuk dikonsumsi karena merupakan sumber dari likopen dimana bisa mengurangi kadar dari kolesterol yang jahat atau LDL. Anda bisa memakan tomat dalam keadaan yang segar atau juga bisa dijadikan sebagai jus. Tomat bisa dikonsumsi juga oleh mereka yang terkena maag kronis dan tentunya akan bisa membantu agar lebih baik.
• Mangga
Bagi Anda yang memiliki kadar kolesterol yang tinggi maka bisa mengkonsumsi buah mangga. Buah ini mengandung serat prebiotik yang banyak sehingga dapat membantu untuk menurunkan kadar dari kolesterol yang jahat di dalam darah. Selain adanya serat, terdapat pula pectin serta vitamin C dimana dapat mengikis dari kolesterol LDL. Vitamin c tersebut dapat mencegah kolesterol yang jahat untuk teroksiasi, dimana penumpukan plak didalam pembuluh darah dapat dihindari.
• Jambu merah
Baca Juga: Makan Daging Kambing Bikin Kolesterol Naik Hanya Mitos!
Kemudian Anda dapat mengkonsumsi jambu merah untuk membantu menurunkan kadar kolesterol. Hal ini dikarenakan jambu merah sendiri mengandung vitamin yang banyak serta berbagai senyawa baik misalnya seperti vitamin C dan E, flavonoid, karotenoid serta selenium. Antioksidan flavonoid juga dikenal bisa menurunkan kadar dari kolesterol jahat dengan baik. Anda bisa mengkonsumsi jus jambu merah kurang lebih selama dua bulan dimana dosis serta takarannya dibuat rutin dan teratur maka bisa menurunkan adanya kadar kolesterol sampai dengan 52,54% bahkan hingga 82.23%. hal ini sudah terbukti dengan berbagai penelitian yang dilakukan. Khasiat dari jambu merah sendiri tidak kalah dengan 3,6 mg dari simvastatin untuk per kilo berat tubuh.
• Jeruk nipis
Langkah baik lainnya yaitu mengkonsumsi jeruk nipis untuk bisa menurunkan kadar kolesterol. Jeruk nipis memiliki senyawa flavonoid dimana memiliki khasiat untuk bisa menghambat adanya produksi dari kolesterol yang jahat. Hal ini tentunya secara otomatis dapat mengurangi dari resiko untuk terkena serangan jantung. Flavonoid dapat pula ditemukan di teh, bawang bombay, delima, bawang putih, bawang merah, brokoli serta tomat.
Disamping sayuran dan buah-buahan, anda juga bisa merasakan manfaat semut jepang dengan mengonsumsinya yang juga merupakan salah satu makanan penurun kolesterol lainnya. Untuk penggunaan semut jepang, ini adalah metode alternatif alami yang khasiatnya benar-benar ampuh.
Jadi, dengan mengetahui berbagai manfaat sayuran dan buah-buahan diatas maka Anda bisa menurunkan kadar kolesterol jahat yang ada didalam tubuh, sehingga Anda bisa terhindar dari berbagai penyakit berbahaya lainnya yang biasanya menjadi kelanjutan bagi penderita kadar kolesterol yang tinggi. Untuk Anda yang berusia diatas lima puluh tahun maka sangat disarankan sudah harus menjaga asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Karena jika tidak menjaga berbagai makanan yang masuk ke dalam tubuh, maka kadar kolesterol bisa naik dengan cepat. Sekarang Anda benar-benar sudah harus memperhatikan makanan yang masuk ke dalam tubuh.
Baca Juga: Studi: Senang Makan Larut Malam, Kolesterol Mengintai
Sebaiknya menghindari berbagai makanan berlemak seperti daging kambing, jeroan, berbagai jenis seafood, keju, makanan yang bersantan, kuning telur, telur burung puyuh dan berbagai makanan berlemak lainnya. Karena berbagai makanan yang berlemak tersebut dapat meningkatkan kadar kolesterol dengan cepat. Anda juga harus melakukan pemeriksaan yang berkala agar mengetahui kadar kolesterol yang ada didalam tubuh apakah sudah sesuai standar, lebih tinggi atau lebih rendah. Jika hasilnya menyatakan tinggi, maka Anda harus menjaga asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Usahakan makan makanan yang direbus karena akan lebih baik untuk tubuh. Hindari makanan yang digoreng karena akan mengandung lemak jenuh yang menganggu kesehatan tubuh dan tentunya akan meningkatkan kadar kolesterol yang ada didalam tubuh.