Makanan Penurun Kolesterol Paling Ampuh dan Alami Terbaik

Kusuma Suara.Com
Jum'at, 27 Oktober 2017 | 21:30 WIB
Makanan Penurun Kolesterol Paling Ampuh dan Alami Terbaik
Buah dan sayur penurun kolesterol tinggi alami dan ampuh
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kolesterol adalah salah satu penyakit yang sekarang ini banyak diderita oleh masyarakat Indonesia dikarenakan banyaknya masyarakat Indonesia yang tidak menjaga pola makan dan pola hidupnya. Jika kolesterol dibiarkan maka akan menjadi penyebab timbulnya penyakit lain.

Ada banyak cara yang sebenarnya bisa dilakukan untuk dapat menjaga kadar kolesterol yang ada di dalam tubuh dan tidak menganggu kesehatan kita. Mungkin kebanyakan masyarakat Indonesia, beranggapan bahwa penyakit kolesterol akan lebih banyak diderita oleh orang yang sudah tua dan kebanyakan hanya dialami yang berjenis kelamin pria. Tetapi hal ini sebenarnya salah, karena hampir setiap orang dari berbagai umur bisa terkena koletserol.

Sekarang ini juga banyak wanita yang masih muda terkena kolesterol. Mereka biasanya merasakan pegal yang teramat sangat pada beberapa bagian tubuhnya dan kemudian tidak menyadari bahwa mereka terkena kolesterol. Tetapi setelah diperiksa dan dicek lebih mendalam, kadar kolesterol yang ada didalam tubuhnya sangat tinggi. Hal ini akan sangat berbahaya jika terus dibiarkan.

Salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan mengonsumsi makanan penurun kolesterol. Anda bisa menemukan dengan mudah berbagai artikel yang membahas mengenai hal tersebut. Anda bisa menjadikannya sebagai referensi. Ketika Anda sedang mengalami hal tersebut maka sebaiknya Anda mencari tahu bagaimana cara untuk menanganinya. Usahakan menggunakan berbagai makanan yang menyehatkan terlebih dahulu dibandingkan harus mengkonsumsi obat. Jika Anda tergantung pada obat maka hal ini juga kurang baik untuk kesehatan Anda.

Baca Juga: Makan Daging Kambing Bikin Kolesterol Naik Hanya Mitos!

Mengenal Lebih Jauh Mengenai Kolesterol Tinggi dan Makanan Penurun Kolesterol

Sebelum membahas mengenai makanan penurun kolesterol, maka sebaiknya kita bahas dahulu mengenai apa itu kolesterol. Karena belum semua orang memahami apa itu kolesterol tinggi. Kolesterol tinggi merupakan sebuah kondisi pada saat kadar dari kolesterol yang ada di dalam darah lebih dari batas normal yang telah ditentukan. Kolesterol adalah sebuah senyawa lemak dari berilin dimana sebagin besar dari lemak tersebut diproduksi oleh organ hati serta sebagian darinya didapat dari berbagai makanan yang dikonsumis oleh kita.

Dengan adanya kadar kolesterol yang tinggi maka bisa meningkatkan resiko untuk Anda terkena berbagai jenis penyakit lainnya yang jauh lebih serius. Penyakit yang biasanya akan mengikuti orang yang memiliki kadar kolesterol yang tinggi yaitu penyakit asam urat bahkan jantung. Biasanya orang yang memiliki kolesterol yang tinggi akan merasakan ada yang berbeda didalam kondisi tubuhnya. Ada juga orang yang mengabaikan rasa sakit tersebut sehingga pada saat dicek baru menyadari bahwa kadar kolesterol yang ada pada tubuhnya sangat tinggi.

Biasanya kadar kolesterol tersebut berkaitan dengan kolesterol berlebih yang terdapat pada pembuluh darah. Dengan adanya kolesterol yang tinggi biasanya akan terjadi penyumbatan di dalam pembuluh darah. Hal ini tentunya akan berakibat fatal jika tidak ditangani dengan tepat. Biasanya orang akan mencari tahu solusi apa yang harus dilakukan untuk kondisi kesehatannya tersebut. Ada banyak cara yang bisa dilakukan oleh orang yang memiliki tingkat kolesterol yang tinggi dalam mengatasinya.

Sebenarnya alasan terbesar penyebab kolesterol yang tinggi adalah karena pola hidup yang tidak sehat. Misalnya saja sering memakan berbagai jenis makanan yang berlemak dan tidak pernah berolahraga. Atau juga karena berbagai faktor lainnya yang juga termasuk pola hidup yang tidak sehat. Berbagai hal tersebut tentunya bisa Anda cegah dan atasi jika Anda tidak ingin terkena kolesterol tinggi. Umumnya berbagai makanan seperti daging, seafood dan berbagai makanan berlemak lainnya adalah faktor utama yang membuat kadar kolesterol yang ada didalam tubuh meningkat drastis.

Baca Juga: Studi: Senang Makan Larut Malam, Kolesterol Mengintai

Jika orang tidak mengetahui bahwa kadar kolesterol yang ada di dalam tubuhnya sangat tinggi, maka orang tersebut tidak akan menjaga pola hidup dan juga pola makannya, sehingga yang terjadi adalah kadar kolesterolnya bisa mengalami peningkatan yang drastis. Dan ini tentunya akan sangat buruk bagi kesehatan Anda karena bisa memicu berbagai jenis penyakit berbahaya lainnya yang bisa dengan mudah menimpa Anda. ada banyak orang yang terkena serangan jantung karena sebenarnya kadar kolesterol yang ada didalam tubuhnya sangat tinggi. Atau juga ada yang terkena asam urat dan sampai tidak bisa berjalan karena kadar kolesterol yang ada didalam tubuhnya benar-benar tinggi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI