Hindari Memanaskan Ulang Enam Makanan Ini, Bahaya!

Selasa, 24 Oktober 2017 | 15:00 WIB
Hindari Memanaskan Ulang Enam Makanan Ini, Bahaya!
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apakah Anda tergolong orang yang memiliki kebiasaan menyimpan makanan dan kemudian memanaskannya lagi saat akan dikonsumsi? Jika ya, mungkin Anda harus tahu bahwa ada beberapa makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan berulang kali.

Alasannya, nutrisi yang terkandung di dalamnya akan hilang dan Anda tidak akan mendapat manfaat apa-apa ketika mengonsumsinya. Bahkan beberapa makanan bisa menghasilkan senyawa racun jika dikonsumsi setelah dipanaskan kembali.

Yuk, simak beberapa daftar makanan yang sebaiknya tidak Anda panaskan berulang kali seperti dilansir laman Times of India.

1. Nasi

Beras mengandung spora yang dapat berubah menjadi bakteri bahkan setelah nasi dimasak. Bila nasi matang dibiarkan pada suhu kamar, jumlah bakteri bisa berlipat ganda dan menyebabkan orang yang mengonsumsinya menjadi diare, serta muntah.

2. Kentang

Kentang kaya berbagai nutrisi. Sayangnya jumlah nutrisi yang terkandung dalam kentang bisa hilang ketika kentang dipanaskan berulang kali. Itu sebabnya hindari memanaskan kembali kentang saat akan mengonsumsinya.

3. Jamur

Jamur kaya akan protein, namun nutrisi ini bisa berkurang jika Anda memanaskan ulang jamur yang telah dimasak. Mengonsumsi jamur yang sudah dipanaskan bisa menyebabkan masalah pencernaan seperti perut kembung dan sakit perut.

4. Telur

Baca Juga: "Glitz n Glam", Busana Syar'i yang Berkarakter Berani

Pemanasan kembali telur pada suhu tinggi dapat mengganggu penyerapan nutrisi dalam tubuh.

5. Daging ayam

Tingkat protein ayam yang tinggi terkena dampak negatif dengan pemanasan ulang. Hal ini sebenarnya dapat menyebabkan masalah pencernaan yang serius, karena memanaskan ayam kembali dapat mengubah struktur protein.

6. Sayuran berdaun hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam dan seledri, kaya akan zat besi dan nitrat. Sehingga saat dipanaskan sayuran ini bisa berubah menjadi nitrit dan membuat makanan bersifat karsinogenik yang memicu kanker.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI