Sering Pakai "Hand Sanitizer", Hati-hati Diincar Risiko Ini!

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 09 Oktober 2017 | 05:42 WIB
Sering Pakai "Hand Sanitizer", Hati-hati Diincar Risiko Ini!
Ilustrasi membersihkan tangan dengan hand sanitizer
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

5. Bahaya Phtalates yang terkandung dalam hand sanitizer
Phtalates terkait dengan berbagai gangguan endokrin, toksisitas perkembangan janin dan sistem reproduksi, penurunan motilitas (gerak) dan konsentrasi (jumlah) sperma, serta alergi, asma, hingga kanker. Kandungan phtalate dalam produk kosmetik juga dicurigai dapat menyebabkan diabetes.

Bikin Sendiri Gel Pembersih Tangan dari Bahan Alami
Sebagai pengganti hand sanitizer komersil yang bisa berbahaya bagi tubuh, lebih baik Anda meracik sendiri pembersih tangan buatan rumah dengan menggunakan minyak esensial murni. Misalnya saja minyak daun teh (tea tree oil) yang secara alami bersifat antibakteri, antijamur, dan antivirus sehingga dianggap efektif untuk menggantikan bahan-bahan kimiawi yang terdapat di dalam hand sanitizer.

Minyak esensial dari jeruk dan bunga lavender juga sama-sama memiliki fungsi antiseptik dan antioksidan. Sebagai sumber antioksidan, minyak ini akan meregenerasi sel-sel kulit tangan Anda sehingga tangan pun akan senantiasa lembut dan kenyal. Untuk membantu mencegah pertumbuhan virus atau bakteri dalam tubuh, antioksidan bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh Anda.

Tapi yang paling disarankan tetaplah mencuci tangan dengan air dan sabun. Kapanpun Anda bisa, cucilah tangan Anda selama kurang lebih 20 detik dengan menggunakan sabun biasa. Hal ini lebih baik dibandingkan dengan menggunakan hand sanitizer. Sabun dapat tetap menjaga bakteri baik pada tubuh Anda yang dapat membantu melawan bakteri jahat.

Baca Juga: Aman Seks Oral dengan Dental Dam, Apa Itu?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI