Konsumsi Gula Berlebih Picu Kanker?

Selasa, 29 Agustus 2017 | 16:48 WIB
Konsumsi Gula Berlebih Picu Kanker?
Ilustrasi seorang perempuan mengonsumsi gula untuk minumannya (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi Anda yang gemar mengonsumsi makanan manis, hati-hati diincar penyakit kanker. Pasalnya, sel kanker memang menggunakan gula untuk tumbuh dan berkembang.

Dr Fiastuti Witjaksono MSc, MS, SpGK, Spesialis Gizi Klinik dari RSUP Cipto Mangunkusumo menyampaikan, gula yang dimaksud tak hanya berupa gula pasir saja, namun juga termasuk gula merah, gula batu, hingga madu. Karena itu, dia mengingatkan masyarakat untuk menghindari konsumsi gula berlebih.

"Jadi kalau mau terhindar dari kanker, batasi konsumsi gula. Sebaliknya kita tinggikan konsumsi lemak baik, agar tidak dipakai sel kanker untuk tumbuh," ujar dia dalam temu media peluncuran Supportan di Jakarta, Selasa (29/8/2017).

Lemak baik yang dimaksud Fiastuti adalah, lemak tidak jenuh yang salah satunya berasal dari ikan. Kandungan omega-3 pada ikan diyakini dapat mencegah peradangan seperti kanker.

Baca Juga: Dikira Sakit Gigi, Perempuan Ini Meninggal Idap Kanker Tulang

Selain itu, jelas dia, konsumsi gula yang berlebih juga dapat menyebabkan obesitas. Kondisi ini merupakan salah satu faktor risiko yang menyebabkan kanker pada semua kelompok usia.

"Yang perlu ditekankan adalah, pola makan seimbang. Karena segala sesuatu yang berlebihan tentu akan mendatangkan masalah bagi kesehatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI