Suara.com - Tahukah Anda, pekerjaan yang Anda miliki saat ini bisa menjadi penyebab mengapa bobot tubuh terus meningkat?
Bagi Anda yang bekerja di belakang meja, secara tidak disadari beberapa kebiasaan yang dilakukan mungkin akan memengaruhi berat badan Anda. Duduk di meja kerja selama berjam-jam juga bisa memiliki efek psikologis pada tubuh Anda.
Ingin mengetahui alasan di balik kenaikan berat badan Anda selama Anda berada di kantor? Berikut, pemaparannya seperti dilansir dari Boldsky:
1. Makan bersama teman sekantor meski Anda kenyang
Baca Juga: Berat Badan Turun Drastis, Lihat! Perubahan Jari Perempuan Ini
Ulang tahun rekan kerja, kue buatan sendiri atau ditraktir atasan, bisa membuat berat badan Anda menjadi bertambah.
2. Anda tidak memperhatikan pola makan Anda
Selama di kantor, Anda mungkin akan merasa kelaparan karena seharian bekerja. Anda biasa menunda makan, menyingkirkan bekal sehat Anda dan mencari pizza atau makanan gorengan yang tidak sehat.
3. Pencahayaan dan suhu ruangan bisa memengaruhi nafsu makan
Penelitian menemukan, bahwa ruangan yang remang-remang dapat meningkatkan nafsu makan Anda. Pencahayaan ruangan bisa memengaruhi keinginan Anda untuk makan lebih banyak, dan tidak terlalu banyak makan saat cahaya terang.
Baca Juga: Lima Cara Ampuh Turunkan Berat Badan
4. Bekerja terlalu lama
Bekerja untuk waktu yang lebih lama juga dapat mempengaruhi berat seseorang. Kurangnya waktu luang juga menyiratkan, tidak ada waktu untuk berolahraga. Selain itu, kurang tidur bisa mengatur nafsu makan dan menyebabkan Anda selalu merasa lapar.
5. Stres dan deadline membuat Anda berada di bawah tekanan
Tingkat stres yang konsisten di tempat kerja bisa menjadi salah satu alasan utama kenaikan berat badan. Ini meningkatkan tingkat stres dan memicu kortisol, yang merupakan hormon kelaparan.