Masukkan Bayi ke Kulkas, Dua Babysitter Ditangkap

Chaerunnisa Suara.Com
Jum'at, 11 Agustus 2017 | 05:40 WIB
Masukkan Bayi ke Kulkas, Dua Babysitter Ditangkap
Ilustrasi orang membuka kulkas. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua remaja Massachusetts menghadapi dampak serius dari tindakan memasukkan bayi yang diasuh mereka ke dalam kulkas.

Menurut Herald Boston, saat mengasuh bayi, dua gadis yang menjadi babysitter memasang sebuah video Snapchat dari aksi mereka memasukkan bayi ke dalam kulkas.

Tangisan bayi terdengar melalui pintu kulkas. Dan setelah beberapa detik, mereka membuka lemari es dan mengajak bayi itu keluar sambil tertawa.

"Lihat, dia baik-baik saja," kata salah satu remaja itu.

Tak lama setelah video tersebut diunggah, pihak berwajib, Danvers dan Swampscott mengetahui tentang hal itu. Dan kedua gadis itu ditangkap atas tuduhan penganiayaan, serta serangan terhadap anak-anak dengan senjata berbahaya.

"Kulkas itu adalah senjata berbahaya," ungkap juru bicara jaksa wilayah Essex, Steve O'Connell, kepada Herald.

Tertinggal lama di kulkas, bisa membuat bayi mati lemas dan meninggal. Anak-anak yang bermain di lemari es dan terperangkap di dalamnya merupakan sebuah isu yang dilaluo Kongres lewat Undang-Undang Keselamatan Kulkas sejak tahun 1956.

Juru bicara organisasi tersebut memaparkan, Departemen Anak-anak dan Keluarga juga menyelidiki kejadian ini.

"Anak-anak memang melakukan hal-hal bodoh, saya tahu dia tidak akan menyakiti anak perempuan saya, dan itu bukan niatnya. Kurasa itu semua hanya kebodohan, tindakan yang bodoh," ujar ibu bayi tersebut kepada kantor berita lokal WCVB-5.

Sang ibu telah meminta keponakannya dan seorang teman untuk memerhatikan bayinya saat dia mandi. Dia merasa takut mengetahui apa yang telah mereka lakukan.

"Saya kaget, saya trauma dari itu. Anda tinggal, Anda belajar, dan ini adalah pelajaran yang akan dipelajari keponakanku. Hati-hati dengan siapa Anda mempercayai anak Anda, Anda tidak bisa mempercayai siapapun, bahkan keluarga Anda sendiri," tutup ibu bayi tersebut. (Delish)

Baca Juga: Duh, Marcel "Kubur" Orangtuanya di Kulkas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI