Cara memanfaatkannya:
a. Siapkan daun jambu biji 4-5 lembar
b. Haluskan daun menggunakan tumbukan
c. Olesi ketiak anda dengan daun yang sudah ditumbuk
d. Biarkan selama kurang lebih 20 menit, lalu bersihkan
e. Lakukan metode ini tiga kali dalam seminggu
23. Dengan Bawang Putih
Bawang putih punya aroma yang khas, sering dipakai namun biasanya hanya sebatas sebagai bumbu makanan. Taukah anda bahwa bawang putih punya kandungan positif untuk kesehatan berupa senyawa sulfur? Senyawa inilah yang mampu menjadi antibakteri, membantu menghilangkan bau badan. Selain senyawa sulfur, teryata bawang putih memiliki kandungan anti oksidan yang tinggi.
Cara menyiapkannya:
Baca Juga: Cara Memutihkan Wajah Secara Alami Dalam Waktu 3 Hari
a. Sediakan beberapa siung bawang putih (kurang lebih 3-4 buah siung)
b. Tumbuk bawang putih sampai halus
c. Oles pada ketiak anda
d. Biarkan sekitar 20 menit, kemudian bilas
24. Memanfaatkan Bunga Rosemary
Tanaman yang juga memiliki kandungan minyak atsiri yang tinggi adalah bunga rosemary. Bunga rosemary cukup populer penggunaannya sebagai bahan obat alami atau herbal. Saat ini sudah bunga rosemary juga merupakan penghilang bau badan paling ampuh dan aman.Cara mengaplikasikannya.
Anda bisa menggunakan minyak esensial rosemary secara langsung, dengan melumasinya pada bagian ketiak anda. Rosemary esensial oil bisa anda beli di apotik-apotik langganan anda.b. Sediakan bunga rosemary yang sudah bersih secukupnya, kemudian rebus bunga rosemary tersebut dalam waktu sekitar 15 menit saat mendidih. Ambil airnya untuk dicampur kedalam bak mandi anda, mandi dengan menggunakan air tadi. Kemudian ulangi cara ini secara rutin setiap hari.
25. Menggunakan Cuka Apel
Untuk menghentikan pertumbuhan bakteri di tubuh anda, sangat disarankan gunakanlah Cuka apel. Cuka apel memiliki kandungan asam tartar dan asam asetat, manfaatnya menghambat pertumbuhan bakteri dan sebagai antimikroba.
Cara memanfaatkannya:
Baca Juga: 5 Manfaat Daun Kelor Bagi Kesehatan dan Kecantikan
a. Siapkan cuka apel dan kapas bersih
b. Teteskan secukupnya cuka apel ke kapas
c. Usap kapas ke bagiak ketiak secara merata
d. Biarkan kurang lebih 20 menit, kemudian dibersihkan
e. Tips ini dilakukan sebelum anda mandi