Suara.com - Banyak pasangan yang menghindari perceraian dan berusaha bertahan dalam ikatan pernikahan yang sudah bermasalah karena khawatir dengan masa depan anak-anak mereka. Ternyata, itu malah memberi efek buruk bagi pasangan.
Menurut para peneliti, menjadi seorang ibu tunggal, bukanlah menjadi masalah ketika membesarkan anak-anak. Pasalnya, saat ini, banyak dari mereka yang justru berhasil membesarkan anak mereka dengan baik.
Sebagai bagian dari penelitian ini, para peneliti mempelajari tingkat kesehatan dan stres emosional pada anak-anak dari seorang ibu tunggal dan membandingkan data dengan anak-anak lain. Hasilnya, mereka tidak menemukan perbedaan secara signifikan.
Sebagian besar ibu tunggal yang membesarkan anak mereka sendirian akan memastikan anak mereka memiliki dukungan lain dari keluarga atau teman-teman lain. Inilah yang akan membantu anak mereka tumbuh di tengah suasana sehat dengan hubungan sosial yang juga sehat.
Hal ini, kata para peneliti, justru akan memberikan pengaruh leih baik terhadap perkembangam mereka, dibandingkam saat mereka melihat dan mendengar orangtua mereka bertengkar terus menerus. Keadaan ini akan membuat mereka lebih menderita daripada anak-anak dari orang tua tunggal.
Para peneliti mengatakan, hubungan tegang antara orangtua maupun antara orangtua dan anak merupakan beberapa faktor yang akan berdampak negatif terhadap kesehatan emosional dan mental anak itu.
Meski membesarkan anak tanpa ayah tidak selalu menjadi keputusan yang sehat, jika ditangani dengan baik, ini adalah pilihan yang lebih baik daripada membesarkan anak di lingkungan di mana kedua orangtua bertengkar setiap hari.
Lingkungan seperti itu juatru bisa menimbulkan rasa takut, stres, inferioritas yang kompleks dan depresi pada anak-anak.
Periset mempelajari lebih dari 70 ibu tunggal dan anak-anak mereka, dan membandingkan hasilnya dengan anak-anak lain dan sampai pada kesimpulan bahwa ibu tunggal dapat mengatasi tantangan tersebut. (Boldsky)
Lebih Baik Bercerai atau Bertahan?
Senin, 24 Juli 2017 | 13:27 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Tiga Hal Perlu Diperhatikan saat Mendidik Anak, Salah Satunya Buat Dia Aman
30 Desember 2024 | 14:26 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 20:36 WIB
Health | 20:30 WIB
Health | 20:25 WIB
Health | 20:20 WIB
Health | 14:19 WIB
Health | 18:41 WIB
Health | 16:35 WIB
Health | 12:09 WIB
Health | 19:18 WIB