Suara.com - Tanya:
Selamat siang Dokter,
Saya perempuan usia 17 tahun. Tinggi saya 162 cm. Saya ingin menambah tinggi 5 cm lagi, apakah masih bisa? Apakah ada obat peninggi badan? Mohon sarannya. Terima kasih.
RR
Jawab:
Selamat siang Saudari RR,
Tinggi badan dewasa akan dipengaruhi oleh berbagai faktor, mulai dari faktor keturunan, faktor yang mempengaruhi keterlambatan ataupun kecepatan pertumbuhan semasa pubertas, ada tidaknya penyakit tertentu, serta asupan nutrisi.
Tinggi badan dewasa akan dipengaruhi oleh berbagai faktor, mulai dari faktor keturunan, faktor yang mempengaruhi keterlambatan ataupun kecepatan pertumbuhan semasa pubertas, ada tidaknya penyakit tertentu, serta asupan nutrisi.
Pertambahan ukuran tinggi badan remaja lelaki biasanya sebanyak 4 inci setiap tahun dan 3 inci bagi remaja wanita. Dengan berakhirnya masa pubertas, berakhir pula pertumbuhan tinggi badan.
Cara memaksimalkan tinggi badan adalah dengan menjaga kesehatan, mencukupi asupan nutrisi setiap harinya, berolahraga teratur, dan tidur dengan cukup. Jika makanan dan minuman yang dikonsumsi cukup mengandung nutrisi, maka tidak diperlukan suplemen tambahan.
Hati-hati dalam mengonsumsi obat peninggi badan atau hormon pertumbuhan yang seringkali menipu.
Perlu Anda ketahui pula bahwa pertumbuhan tinggi badan akan berakhir pada usia 18-23 tahun. Jika di atas 23 tahun akan kecil kemungkinannya untuk menambah tinggi badan.
Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.
Dijawab oleh: dr. Adnan Yusuf
Sumber: https://meetdoctor.com/