10 Menit Meditasi Harian, Manfaat Menakjubkan Ini Anda Rasakan

Selasa, 02 Mei 2017 | 13:56 WIB
10 Menit Meditasi Harian, Manfaat Menakjubkan Ini Anda Rasakan
Ilustrasi meditasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah penelitian menunjukkan meditasi secara efektif dapat memberikan relaksasi bagi tubuh dan pikiran. Namun ternyata manfaatnya tak hanya itu, meditasi ternyata dapat pula membantu membersihkan tubuh dan jiwa yang juga merupakan salah satu rekomendasi dan saran yang diberikan dokter kepada pasien.

Para peneliti mengatakan bahwa melakukan meditasi selama sepuluh menit sehari dapat membantu mencegah pikiran berkeliaran dan sangat efektif bagi orang yang cenderung mudah cemas.

"Hasil kami menunjukkan bahwa pelatihan kewaspadaan mungkin memiliki efek perlindungan pada pikiran yang mengembara untuk orang yang cemas," kata Mengran Xu, kandidat peneliti dan PhD di Universitas Waterloo dilansir Zeenews.

Tim juga menemukan bahwa praktik meditasi tampaknya membantu orang-orang yang cemas untuk mengalihkan perhatian mereka dari kekhawatiran internal mereka sendiri ke dunia eksternal saat ini, yang memungkinkan untuk fokus lebih baik pada sebuah tugas yang sedang dihadapi.

Sebagai bagian dari penelitian ini, 82 peserta yang kerap mengalami kecemasan diminta melakukan tugas di komputer sambil mengukur kemampuan mereka agar tetap fokus pada tugas tersebut. Periset kemudian memasukkan peserta ke dalam dua kelompok secara acak, dengan kelompok kontrol diberi sebuah cerita audio untuk didengarkan dan kelompok lainnya diminta untuk melakukan latihan meditasi singkat sebelum diberi penilaian ulang.

"Pikiran yang mengembara menyumbang hampir setengah dari setiap arus kesadaran setiap orang," kata Xu.

Ia menambahkan bahwa orang-orang dengan kegelisahan, pikiran off-task yang berulang bisa berdampak negatif pada kemampuan mereka untuk belajar, menyelesaikan tugas, atau bahkan berfungsi dengan aman.

Studi tersebut ditulis oleh profesor psikologi Waterloo Christine Purdon dan Daniel Smilek dan Harvard University Paul Seli, dan telah diterbitkan dalam jurnal Consciousness and Cognition.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI