Ini Akibatnya Jika Tidak Bersihkan Lidah Saat Sikat Gigi

Sabtu, 22 April 2017 | 15:15 WIB
Ini Akibatnya Jika Tidak Bersihkan Lidah Saat Sikat Gigi
Ilustrasi sikat gigi. (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjaga kesehatan rongga mulut tak hanya sekedar rajin membersihkan gigi. Tapi, juga memastikan bahwa tak ada lapisan putih mengendap di lidah.

Selain menjadi tempat perindukan bakteri, lapisan putih di bagian lidah dapat memicu bau mulut yang tak sedap.

Para ahli bahkan menyebut ada lebih dari 700 spesies bakteri yang hidup di rongga mulut. Jadi pastikan Anda membersihkan gigi dan lidah untuk mencegah perkembangbiakan bakteri di rongga mulut.

Jika tidak, berikut adalah beberapa risiko yang akan Anda alami, seperti dilansir Boldsky.

1. Menurunkan Kemampuan Indra Perasa
Lapisan putih di lidah yang tidak segera dibersihkan akan mengeras dan mengganggu kemampuan lidah untuk merasakan makanan yang Anda konsumsi.

2. Lidah Menghitam dan Berbulu
Kondisi ini biasa terjadi pada mereka yang doyan mengonsumsi makanan dan minuman berwarna hitam seperti kopi. Ketika Anda tak rajin menyikat lapisan atas lidah hal ini akan membuat lidah Anda berbulu dan menghitam.

3. Infeksi Jamur
Meski infeksi jamur lebih rentan dialami organ intim, hal ini ternyata juga bisa terjadi di bagian mulut, terutama bagi Anda yang malas membersihkan gigi.

4. Penyakit Gigi dan Gusi
Penumpukan bakteri di lidah bisa menyebar ke gigi dan gusi. Pada gilirannya Anda akan merasakan sakit gigi atau radang gusi yang ditandai dengan gusi yang membengkak.

Jadi jangan malas menyikat gigi dan lidah, ya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI