Mulut Sakit Usai Makan Makanan Panas, Bagaimana Mengatasinya?

Ririn Indriani Suara.Com
Jum'at, 17 Maret 2017 | 16:46 WIB
Mulut Sakit Usai Makan Makanan Panas, Bagaimana Mengatasinya?
Ilustrasi makanan pedas, burger, kepedasan, makanan panas. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanya:

Selamat sore Dokter,
Beberapa minggu lalu saya makan tahu goreng panas sehabis diangkat (pastinya masih sangat panas). Pascamakan itu, bagian mulut atas saya terasa sakit, sepertinya ada luka. Dan ini sangat mengganggu sekali jika saya makan terutama makan panas dan pedas. Kira-kira kenapa ya, Dok, dan bagaimana cara mengatasi keluhan ini? Terima kasih.

MD

Jawab:

Selamat sore Saidari MD,
Mulut terasa terbakar akibat makan atau minum terlalu panas dapat terasa mengganggu. Mulut yang terkena makanan atau minuman panas akan terasa terbakar dan kasar.

Pada dasarnya mulut terbakar makanan panas dapat sembuh dengan sendirinya, namun membutuhkan waktu. Hal ini bergantung pada tingkat keparahan lidah yang terkena makanan panas.

Untuk membantu mengurangi keluhan Anda dapat melakukan beberapa hal sebagai berikut:
1. Makan es batu atau es krim lalu diamkan dalam mulut
2. Minum air putih atau susu
3. Penggunaan obat-obatan seperti paracetamol, GOM, atau ibu profen dapat mengurangi gejala nyeri
4. Konsumsi vitamin E
5. Jaga kebersihan mulut dan gigi

Apabila dengan cara-cara tersebut kondisi Anda tidak membaik dalam waktu seminggu, sebaiknya konsultasi dengan dokter untuk dilakukan pemeriksaan dan diberikan penanganan tepat.

Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.


Dijawab oleh: dr. Yohana Margarita
Sumber: https://www.meetdoctor.com/

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI