Suara.com - Memperingati Hari Perempuan Internasional yang jatuh pada 8 Maret, Kelompok Kerja Jurnalis Penulis Kesehatan (K2JPK) bersama Sarihusada meluncurkan buku perdana berjudul "Jurnal Program Nutritalk: Tumbuh Kembang Optimal Ciptakan Pemimpin Andal".
Buku tersebut merupakan kumpulan materi edukasi dari program Nutritalk yang sudah digelar sejak 2010.
Salah satu perwakilan anggota K2JPK, Ade Anggita Dewi mengatakan bahwa buku tersebut sudah direncanakan sejak akhir tahun 2015. "Selama proses pembuatan setahun cukup... menyenangkan," tutur Ade dalam acara peluncuran buku di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (8/3/2017).
Jurnal Program Nutritalk bukan hanya menyajikan ulasan lengkap seputar gizi awal kehidupan tetapi juga masalah psikologis dan pendidikan. "Kita ingin Indonesia yang lebih sehat bukan hanya manusianya tapi juga lingkungan dan sosial ekonomi," sambut Arif Mujahidin, Communications Director Danone Indonesia.
Beberapa hal yang dibahas dalam buku tersebut adalah seputar persiapan kehamilan, kehamilan sehat, dua tahun pertama usia emas, gizi dan stimulasi tumbuh kembang kembang balita.
Diharapakan, buku tersebut dapat menjadi acuan dan panduan bagi ibu dan calon ibu agar dapat sukses melahirkan dan mendidik generasi bangsa agar lebih baik. "Jangan sampai ada dana alokasi untuk rokok tapi anak tidak menerima gizi yang layak," sindir Herdiansyah, MS yang merupakan Guru Besar Ilmu Gizi FEMA IPB di acara peluncuran buku.