Bolehkah Ibu Menyusui Makan Kacang-kacangan?

Selasa, 28 Februari 2017 | 13:16 WIB
Bolehkah Ibu Menyusui Makan Kacang-kacangan?
Ibu hamil konsumsi kacang-kacangan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada begitu banyak hal yang harus diperhatikan bagi Anda yang baru saja melahirkan, salah satunya memilih makanan yang tepat untuk Anda konsumsi.

Mengapa ini sangat penting? Karena apapun yang Anda konsumsi akan memiliki dampak, baik secara langsung maupun tidak langsung pada kesehatan bayi Anda, melalu ASI yang mereka konsumsi.

Beberapa makanan yang Anda makan, bisa menyebabkan alergi pada bayi yang ditransfer melalui ASI. Alergi ini dapat menyebabkan kolik atau sakit perut pada bayi dan membuatnya merasa tidak nyaman.

Lantas, apa sih makanan yang bisa menyebabkan masalah kesehatan pada bayi? Kacang-kacangan disebut sebagai salah satu penyebabnya. Kacang memang kaya akan protein dan mereka sangat penting untuk ibu menyusui.

Baca Juga: Diisukan akan Cerai, Istri Aming Ziarah ke Makam Anak

Namun, ketika seorang ibu memakan kacang, komponen yang hadir dalam kacang, mungkin tidak cocok bagi beberapa bayi, yang akan menyebabkan terbentuknya gas dalam perut mereka.

Berikut beberapa keuntungan makan kacang-kacangan bagi ibu menyusui dan kapan sebaiknya Anda tidak mengonsumsi makanan ini seperti dilansir dari Boldsky.

1. Membantu meningkatkan produksi ASI
Kacang kaya akan protein dan ini akan memberikan Anda energi dan nutrisi yang cukup. Tingginya kandungan protein sangat efektif dalam meningkatkan produksi ASI.

Untuk meningkatkan produksi ASI, para ahli sering merekomendasikan asupan kacang pada ibu menyusui. Misalnya saja kacang merah, kacang hitam, kacang polong, atau kacang tanah.

2. Kacang sangat bergizi
Terlepas dari pasokan protein yang tinggi, kacang mengandung jumlah zat besi dan seng yang baik. Tingginya kadar kalium, folat dan serat membuatnya menjadi pilihan yang baik untuk Anda yang sedang menyusui.

Baca Juga: Dikira Hamil, Perempuan Ini Malah Melahirkan Tumor

3. Mendukung penurunan berat badan
Setelah kehamilan, Anda mungkin akan mencoba untuk mengurangi berat badan. Ketahuilah bahwa kacang dapat mendukung tujuan penurunan berat badan Anda. Karena makanan ini tinggi protein, tubuh Anda bisa tetap waspada dan aktif untuk jangka waktu yang lama. Kandungan serat dalam kacang juga akan membantu mengurangi asupan makanan tambahan Anda karema bisa membuat Anda merasa kenyang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI