Ini Masalah Rambut yang Sering Dialami Anak

Sabtu, 25 Februari 2017 | 18:01 WIB
Ini Masalah Rambut yang Sering Dialami Anak
My Baby Keramas Ceria sekaligus peluncuran 'My Baby Shampoo Black and Shine' di arena Playparq, Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (25/2/2017). (Suara.com/Risna Halidi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Brand produk bayi ternama Tanah Air, My Baby baru saja menyelenggarakan event menarik yang diperuntukkan bagi media, blogger dan pelanggan setianya.

Bertajuk My Baby Keramas Ceria, event yang berlangsung di arena Playparq, Kemang, Jakarta Selatan, dipenuhi anak-anak beserta orangtua yang mengikuti sesi keramas bersama. Dalam event tersebut diluncurkan pula produk barunya My Baby Shampoo Black and Shine yang dipercaya mampu membuat rambut anak menjadi hitam, tembal dan berkilau.

"Kami melakukan riset internal pada 1.000 orangtua, di mana 61 persen ibu mengakui bahwa rambut tipis dan cepat bau menjadi permasalahan utama juga 66 persen mengakui mereka menginginkan bayinya memiliki rambut tebal, serta hitam berkilau," tutur Brand Development Manager My Baby, Selva Marsentiani pada sesi talkshow.

Masalah umum yang biasanya terjadi pada kulit kepala dan rambut anak adalah rambut yang tipis, cepat bau, kusut dan kerak pada kulit kepala.

Baca Juga: Oscar di Tengah Banjir Protes Selebriti Terhadap Donald Trump

Beranjak dari kondisi itulah, lanjut Selva, pihaknya berkomitmen membuat produk berbahan dasar alami dari alpukat dan kemiri yang dapat memberikan nutrisi baik bagi rambut.

Selain kandungan nutrisi, produk bayi keluaran The Tempo Group tersebut juga memperhatikan bagaimana produk yang wanginya tahan lama serta tak perih di mata juga menjadi pilihan masyarakat Indonesia.

"Momen keramas sangat penting untuk meningkatkan bonding antara ibu dan anak, jadi kami ingin menjadikan kegiatan mandi sebagai sesuatu hal yang menyenangkan. Dengan produk shampo yang tidak pedih di mata, maka kegiatan keramas akan lebih nyaman untuk dilakukan," tutur Selva.

Setelah talkshow, acara dilanjutkan dengan sesi keramas bersama. Anak-anak tampak menikmati sesi tersebut terlebih ketika mendapatkan pijatan lembut dari ibunya.

Para orangtua yang datang di acara tersebut tidak hanya datang dari wilayah Jabodetabek, tetapi juga dari daerah lain seperti Bandung dan Yogyakarta.

Baca Juga: Begini Gejalanya Bila Terpapar Racun VX

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI