Suara.com - Teh hijau yang direbus dalam air, memiliki manfaat cukup baik untuk kesehatan dalam banyak cara. Sebaiknya, mulai sekarang, masukkan teh hijau dalam resolusi sehat Anda di tahun ini.
Kita semua tentu sudah mengetahui bahwa teh hijau bisa menurunkan tekanan darah tinggi, membantu membakar lemak dalam tubuh lebih cepat dan menawarkan anti-oksidan untuk tubuh Anda.
Tapi ada beberapa manfaat teh hijau lain yang mungkin belum Anda ketahui. Berikut adalah daftarnya, seperti yang dilansir dari Boldsky:
Fakta 1
Apakah Anda tahu fakta, bahwa teh hijau dapat menghidrasi tubuh Anda jauh lebih baik daripada secangkir air?
Fakta 2
Jika Anda memiliki kebiasaan minum alkohol secara teratur, Anda bisa merusak kesehatan hati Anda. Nah, teh hijau dapat meminimalkan kerusakan pada hati yang diakibatkan oleh alkohol.
Fakta 3
Secangkir teh hijau memiliki kekuatan untuk menurunkan tingkat stres Anda dan juga menawarkan kekuatan untuk otak Anda.
Fakta 4
Teh hijau juga dapat membantu tubuh menjaga tulang Anda.
Fakta 5
Bau mulut dan kerusakan gigi juga dapat diminimalkan dengan kebiasaan meminum teh hijau secara teratur.
Fakta 6
Jika Anda seorang perokok, paru-paru Anda tentu mengalami banyak kerusakan. Minum teh hijau setiap hari dapat meminimalkan kerusakan tersebut.