Tips Dokter untuk Resolusi Awet Muda 2017

Jum'at, 30 Desember 2016 | 18:05 WIB
Tips Dokter untuk Resolusi Awet Muda 2017
Ilustrasi anti-aging. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Apa resolusi yang ingin Anda capai di tahun 2017? Karir yang menanjak, menikah, atau ingin tetap awet muda?

Seiring dengan pergantian tahun, Anda juga bertambah usia. Penuaan adalah hal biasa yang harus dihadapi seseorang.

Jika Anda ingin tetap awet muda pada 2017, maka ada beberapa tips yang disampaikan dokter spesialis kulit dan kelamin dari Ultimo Clinic Nur Dalilah.

Pertama, kata dia, untuk mendapat kulit yang awet muda maka seseorang harus benar-benar merawatnya. Salah satunya dengan tidak mengabaikan pentingnya mencuci muka di malam hari.

Baca Juga: Diserang Bom Natal, Filipina Tuding Milisi Islam Ini

Selain itu, tambah dia, seseorang juga harus menghindari makanan-makanan berglikemiks tinggi seperti makanan cepat saji, nasi putih, mie instant, dan makanan-makanan manis.

"Kalau perawatan anti aging kan tujuannya untuk merangsang produksi kolagen agar kulit lebih kencang, tapi konsumsi makanan berglikemiks tinggi justru memecah kolagen. Jadi harus dihindari," ujar dr Dalilah saat ditemui Suara.com di Ultimo Clinic Jakarta, Jumat (30/12/2016).

Ia juga menyarankan agar seseorang rajin mengonsumsi sayur dan buah-buahan. Pasalnya, kedua makanan itu mengandung nutrisi penting yang dibutuhkan kulit salah satunya antioksidan.

Beberapa perawatan dasar pun, kata dr Dalilah, juga dapat dijadikan upaya untuk mendapatkan kulit yang senantiasa awet muda. Ia mengatakan bahwa 2017 nanti berbagai perawatan anti-aging akan naik daun.

"Kalau kulitnya nggak ada masalah, perawatan ekstraksi komedo sebaiknya dilakukan sebulan sekali di hidung karena bagian itu paling banyak produksi minyaknya. Ada juga perawatan laser yang bisa mengecilkan pori-pori kulit," pungkas dia.

Baca Juga: Beredar, Video Curhat Gisel Usai Terjaring BNN di Kemang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI