Suara.com - Tanya:
Selamat malam Dokter,
Dok, adakah cara memutihkan gigi dengan bahan bahan alami? Jika memang bisa, apa saja bahan-bahan tersebut dan bagaimana caranya? Mohon sarannya. Terima kasih.
CM
Jawab:
Selamat malam Saudari CM,
Saat ini proses pemutihan gigi yang efektif menurut ilmu medis menggunaakan hidrogen peroxida dan prosedur ini harus dilakukan oleh dokter gigi di klinik. Proses pemutihan gigi ini disebut dengan metode bleaching.
Bleaching adalah penambahan zat peroksida ke dalam gigi dalam rangka membuat gigi menjadi lebih putih. Ada beberapa metode bleaching tergantung dari konsentrasi zat peroksidanya. Pada proses bleaching profesional ini, dokter gigi akan menambahkan hydrogen peroksida atau carbamide peroksida ke dalam enamel gigi sehingga membuat gigi menjadi lebih putih.
Penanganan gigi ini biasanya dilakukan dalam jangka waktu 3-4 minggu.Dibutuhkan 2-3 kali kunjungan ke dokter gigi.Biasanya diperlukan juga obat-obatan yang harus dikonsumsi di rumah. Biaya tindakan tentu berbeda-beda antardokter gigi.
Demikian yang dapat disampaikan, semoga bermanfaat. Terima kasih.
Dijawab oleh: dr. Yohana Margarita
Sumber: https://meetdoctor.com
Begini Cara Efektif Memutihkan Gigi
Ririn Indriani Suara.Com
Jum'at, 02 Desember 2016 | 19:10 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
POTADS DIY Edukasi Orang Tua tentang Kesehatan Gigi Anak Down Syndrome
04 Desember 2024 | 16:39 WIB WIBTips Mengatasi Rasa Takut ke Dokter Gigi
08:05 WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 14:15 WIB
Health | 16:55 WIB
Health | 11:28 WIB
Health | 12:34 WIB
Health | 12:27 WIB
Health | 12:22 WIB
Health | 09:59 WIB