Gusi Sering Berdarah saat Sikat Gigi? Ini Penyebabnya

Senin, 28 November 2016 | 11:00 WIB
Gusi Sering Berdarah saat Sikat Gigi? Ini Penyebabnya
Ilustrasi sikat gigi. (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Terjadinya gusi berdarah saat menyikat gigi pada seseorang menandakan ada yang tak normal. Menurut dokter gigi Sally Cram, darah pada gusi saat menyikat gigi dapat mengacu pada berbagai gangguan, termasuk radang gusi yang dapat menjalar hingga ke jantung.

Jika mengalami hal ini, sebaiknya segera konsultasikan kondisi rongga mulut Anda pada dokter gigi untuk mendapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat. Berikut adalah lima alasan mengapa gusi Anda berdarah seperti dilansir dari laman womenshealthmag.

1. Jarang menyikat gigi
Jika Anda tergolong malas menyikat gigi maka bukan hal yang aneh jika gusi Anda sering berdarah saat menyikat. Menurut Cram, jarang menggosok gigi dapat meningkatkan penumpukan plak dan bakteri sehingga gigi Anda berdarah saat disikat.

2. Perubahan hormon
Ketika kadar hormon dalam tubuh mengalami fluktuasi, gusi Anda juga menjadi lebih sensitif terhadap plak yang dapat memicu pendarahan di gusi. Biasanya hal ini terjadi pada perempuan saat hamil, menstruasi dan menopause.

Baca Juga: Ahok-Djarot, Artis, dan Rapper Buat Video Mannequin Challenge

3. Pola hidup tak teratur
Beberapa pola hidup yang tak teratur seperti konsumsi makanan tak sehat, begadang dan stres dapat mempengaruhi kemampuan tubuh dalam melawan peradangan yang disebabkan oleh bakteri. Oleh karena itu pastikan Anda banyak mengonsumsi sayur dan buah-buahan yang mengandung banyak vitamin dan mineral sehingga bagus untuk kesehatan gigi Anda.

4. Obat-obatan
Obat-obatan tertentu seperti pengontrol tekanan darah dapat menyebabkan mulut kering dan kurangnya air liur sehingga memungkinkan bakteri untuk berkembang biak. Hasilnya, gusi Anda akan merah, bengkak dan memicu pendarahan di bagian gusi.

5. Penyakit serius
Penyakit kronis seperti diabetes, leukimia dan HIV dapat mempengaruhi sistem kekebalan tubuh. Hal ini menyebabkan gusi membengkak dan berdarah. Konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

REKOMENDASI

TERKINI