Ini Bahayanya Bila Gigi Anak Rusak

Kamis, 03 November 2016 | 15:08 WIB
Ini Bahayanya Bila Gigi Anak Rusak
Ilustrasi gigi anak. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penting bagi orangtua untuk menanamkan kebiasaan menggosok gigi pada buah hati mereka sejak dini. Pasalnya, jika gigi anak bermasalah, maka dapat mempengaruhi kesehatannya secara umum.

Ketua Ikatan Dokter Gigi Anak Indonesia (IDGAI) Pusat, drg Udijanto Tedjosasongko Sp.KGA (K).Ph.D. mengatakan, beberapa masalah kesehatan secara umum yang disebabkan kesehatan gigi yang tak terjaga antara lain penyebaran bakteri ke pembuluh darah hingga jantung.

"Kalau sampai abses (timbul bisul) di rongga mulut, ada risiko bakteri di gigi masuk ke pembuluh darah dan menyebar ke jantung. Ketika anak sudah memiliki penyakit sistemik bawaan maka bahayanya bisa lebih fatal," ujar dia pada temu media yang dihelat PT 3M Indonesia di Jakarta, belum lama ini.

Selain itu, kata dia, jika anak terlalu sering mengeluh sakit gigi maka ia akan kesulitan mengonsumsi makanan yang dibutuhkan untuk tumbuh kembangnya. Anak menjadi kekurangan nutrisi dan menurunkan produktivitasnya dalam menerima pelajaran.

Dalam kesempatan yang sama Ketua IDGAI Jatim drg Sindy C. Nelwan menambahkan bahwa kondisi gigi yang rusak juga dapat mempengaruhi psikologis anak. Ia akan mendapatkan olokan dari teman-temannya yang dapat membuatnya mengalami trauma psikologis.

"Belum lagi kalau gigi sulung tanggal sebelum waktunya karena berlubang, maka gigi permanen akan muncul di posisi yang salah. Akibatnya gigi anak tumbuh berantakan. Selain fungsi mempengaruhi fungsi mengunyah, tampilannya juga tidak bagus secara estetik, anak jadi tidak percaya diri," tambah dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI