Suara.com - Tanya:
Selamat siang Dokter,
Saya perempuan usia 23 tahun dan memiliki 1 anak. Kulit wajah saya dan beberapa bagian tubuh lain jadi banyak flek, padahal sebelum menikah tidak ada. Apa penyebabnya dan bagaimana menghilangkan flek tersebut, Dok? Harus minum suplemen atau vitamin apa? Mohon sarannya. Terima kasih.
WR
Jawab:
Selamat sore Saudari WR,
Flek yang muncul pada kulit wajah juga pada bagian tubuh lain muncul, karena meningkatnya produksi melanosome dalam melanin, terutama setelah terpapar oleh sinar matahari. Flek hitam dapat bertambah gelap setelah terpapar sinar matahari, sehingga penggunaan tabir surya sangat disarankan untuk orang dengan kecenderungan ini.
Flek hitam juga dapat terjadi karena bawaan genetik, dan juga bisa muncul pada orang-orang tua. Untuk pencegahan dan mengurangi flek dapat dilakukan dengan menggunakan tabir surya dengan SPF 50, melindungi tubuh dari sinar matahari.
Pada pukul 10.00 hingga pukul 14.00. Ada baiknya Anda tidak terlalu lama berada di luar ruangan pada waktu-waktu di atas pada saat teriknya matahari.
Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.
Dijawab oleh:dr. Riyan Wahyudo
Sumber: https://meetdoctor.com/
Muncul Flek pada Kulit Setelah Menikah, Apa Tipsnya?
Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 02 November 2016 | 14:39 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Nadin Amizah Geram, Konsultasi Online ke Dokter Malah Dapat Balasan Minta Follow Back
15 November 2024 | 08:49 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 14:26 WIB
Health | 16:23 WIB
Health | 08:30 WIB
Health | 07:30 WIB
Health | 18:29 WIB