Sudah Jaga Pola Hidup, Tapi Masih Kena Kanker Payudara, Kok Bisa?

Rabu, 12 Oktober 2016 | 16:12 WIB
Sudah Jaga Pola Hidup, Tapi Masih Kena Kanker Payudara, Kok Bisa?
Jane Odorlina salah seorang penderita kanker payudara. [Suara.com/Firsta Nodia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menanggapi hal ini, dr. Hardinah Sabrida, MARS, dari Divisi Deteksi Dini RS Kanker Dharmais mengatakan bahwa penyebab tertinggi yang dapat memicu terjadinya kanker payudara adalah stres.

"Stres mendorong produksi hormon estrogen yang membuat kadarnya berlebihan sehingga memicu benjolan. Kalau ganas dia berkembang menjadi kanker," ujar dr Hardinah.

Meski demikian, Jane tak menyesal telah melakukan pola hidup sehat. Ia membayangkan, jika dirinya tak melakukan pola hidup sehat sejak dini, maka risiko kanker bisa muncul lebih awal.

"Kalau saya nggak healthy lifestyle, mungkin sudah dari dulu saya kena. Saya positive thinking karena saya juga tahu ini kanker saat stadium dini," ujar dia.

Agar penyakit yang sama tak menghinggapi perempuan lainnya, Jane pun mengimbau, pentingnya melakukan deteksi dini minimal setahun sekali.

"Tetap lakukan pola hidup sehat. Perbanyak serat dan sayur. Ikhlas dan menerima kondisi apa pun dengan positive thinking terlebih dahulu," pungkas perempuan berusia 55 tahun ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI