Haid Tak Teratur Setelah Dikuret, Normalkah?

Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 31 Agustus 2016 | 13:32 WIB
Haid Tak Teratur Setelah Dikuret, Normalkah?
Ilustrasi siklus haid. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanya:

Selamat siang Dokter,
Saya melakukan kuret pada April lalu. Setelah itu flek sampai 7 hari lalu haid seperti biasanya, tapi 2 bulan kemudian (Juli, Agustus) saya mengalami haid yang tidak teratur. Haid sampai 9 hari, tapi pada hari ke-3 haid terhenti kemudian haid hari ke-4 haid kembali sampai hari ke-9. Apakah itu normal? Mohon bantuannya, Dok. Terima kasih.

SS


Jawab:

Selamat siang SS,
Siklus menstruasi yang tidak teratur dapat disebabkan oleh sebagai berikut:

1. Pola hidup
Pola hidup seperti berat badan yang berlebihan (obesitas) atau berat badan rendah, olahraga yang terlalu berat, peningkatan stres, penggunaan Pil KB/IUD, gizi buruk, merokok bisa menyebabkan haid menjadi terganggu.

2. Kondisi medis  
Kondisi medi seperti gangguan keseimbangan hormon pada sindrom ovarium polikistik, kelainan organ reproduksi seperti endometriosi, polip, kista atau fibroid rahim, penyakit radang panggul, gangguan tiroid juga dapat membuat haid menjadi terganggu.

Mengingat begitu banyak penyebab yang bisa memicu gangguan haid, sebaiknya Anda memeriksakan diri ke dokter spesialis kebidanan dan kandungan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, misalnya USG sehingga diketahui penyebab keluhan dan pengobatan lebih lanjut.

Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.
 

Dijawab oleh: dr. Yohana Margarita
Sumber: https://meetdoctor.com/

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI