Hati-hati, Kaum Urban Rentan Gangguan Fungsi Hati!

Kamis, 11 Agustus 2016 | 19:17 WIB
Hati-hati, Kaum Urban Rentan Gangguan Fungsi Hati!
Peluncuran suplemen untuk kesehatan hati 'USANA Hepasil' di Jakarta, Kamis (11/8/2016). (Suara.com/Firsta Nodia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hidup di perkotaan menjadi tantangan tersendiri bagi masyarakat urban. Kemacetan yang setiap hari dihadapi, paparan polusi dan tekanan kerja yang tinggi membuat mereka rentan mengidap berbagai masalah kesehatan, salah satunya gangguan fungsi hati.

Hal ini disampaikan nutrisionis USANA Indonesia, Dinda Arestiani. Menurut dia, dengan gaya hidup tersebut, kaum urban cenderung terpapar racun yang pada akhirnya mengendap dalam tubuh dan membebani kerja hati sebagai penyaring.

"Stres, paparan polusi, gaya hidup tak sehat seperti merokok itu radikal bebas. Dan racun-racun ini akan disaring oleh hati agar keluar dari dalam tubuh, tapi jika tubuh terus-terusan terpapar racun maka kerja hati akan semakin berat," ujarnya pada peluncuran 'Suplemen USANA Hepasil' di Jakarta, Kamis (11/8/2016).

Untuk mendukung kerja hati dalam menyaring racun radikal bebas dari dalam tubuh, seseorang, kata Dinda, harus melakukan pola hidup sehat seperti memperbanyak konsumsi sayur dan buah, melakukan aktivitas fisik, hingga berpikir positif.

"Seperti organ lainnya, hati juga membutuhkan nutrisi untuk menjaga kesehatannya. Tubuh memang memproduksi zat bernama glutation yang membantu mendetoksifikasi racun dari dalam tubuh. Tapi akan lebih baik jika didukung oleh nutrisi tambahan," imbuhnya.

Nutrisi tambahan tersebut, menurut Dinda, bisa diperoleh melalui konsumsi suplemen tambahan yang mengandung milk-thistle. Zat ini diperoleh dari tanaman biji-bijian yang di ekstrak.

"USANA melalui produk Hepasilnya menggabungkan milk-thistle, dan antioksidan lainnya seperti ekstrak green tea dan brokoli untuk mengoptimalkan kerja hati dalam membuang racun," tambah dia.

Namun tentu saja, Dinda mengingatkan, dampak suplemen hanya akan bermanfaat jika didukung pola hidup sehat. Jadi, bagi Anda yang hidup di perkotaan, menjalani gaya hidup sehat harus menjadi prioritas, ya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI