Studi: Makan Kacang Setiap Hari Cegah Penyakit Jantung

Minggu, 31 Juli 2016 | 10:30 WIB
Studi: Makan Kacang Setiap Hari Cegah Penyakit Jantung
Ilustrasi kacang-kacangan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para peneliti dari Brigham & Women Hospital di Boston, Massachusetts menemukan fakta bahwa mengonsumsi kacang setiap hari efektif mencegah peradangan.

Peneliti meyakini bahwa konsumsi kacang-kacangan lima porsi setiap minggu dapat mencegah risiko inflamasi yang membuat seseorang jatuh sakit.

"Studi menunjukkan bahwa kacang mampu memberi perlindungan terhadap gangguan kardiometabolik seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2 yang dipicu oleh peradangan," ujar peneliti Ying Bao dari Brigham & Women Hospital di Boston, Massachusetts.

Ia meyakini bahwa kacang memberi keuntungan, karena kaya akan kolesterol baik dan antioksidan sehingga mengurangi peradangan.

Untuk mendapatkan temuan ini Bao dan rekan peneliti lainnnya mengamati hubungan antara peningkatan konsumsi kacang dan penurunan risiko kematian penyakit kronis.

Temuan penelitian ini juga didukung dengan penelitian sebelumnya yang telah meneliti hubungan antara asupan kacang dan peradangan. (Zeenews)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI