Bisakah Gigi Renggang Dirapatkan?

Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 08 Juni 2016 | 15:26 WIB
Bisakah Gigi Renggang Dirapatkan?
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanya:

Selamat sore Dokter,
Dok, saya menanyakan seputar gigi. Ketika saya berumur sekitar 8 tahun, saya pernah jatuh dan gigi depan saya copot 1 dan sampai sekarang umur 17 tahun masih renggang, tapi tidak serenggang dulu, bisakah dirapatkan? Jika bisa caranya bagaimana? Mohon penjelasannya. Terima kasih.

HK


Jawab:

Selamat sore Saudara HK,
Usia 8 Tahun merupakan periode gigi bercampur, artinya dalam rongga mulut terdapat beberapa gigi susu dan beberapa gigi dewasa (permanen). Gigi depan dewasa (gigi seri depan) tumbuh pada usia 7-8 Tahun, sehingga pada kasus Anda terdapat 2 kemungkinan:

1. Gigi yang copot atau tanggal adalah gigi susu yang akan digantikan oleh gigi dewasa.
2. Gigi dewasa muda yang tidak ada penggantinya lagi.

Jika yang terjadi adalah kasus nomor satu, maka pilihan yang tepat Anda lakukan adalah dengan perawatan orthodontik (behel) untuk merapatkan celah di antara gigi yang biasa disebut diastema.

Namun jika yang terjadi adalah kasus nomor dua, saya lebih menyarankan Anda menggunakan gigitiriuan jembatan (bridge), karena meskipun celah dapat dirapatkan dengan penggunaan behel, kehilangan 1 gigi depan akan sangat berpengaruh terhadap tampilan estetik.

Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.



Dijawab oleh: drg. Taufiq, S.KG
Sumber: www.meetdoctor.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI