Suara.com - Untuk mengatasi gigi berlubang tersedia beragam jenis tambalan yang ditawarkan oleh klinik gigi. Ada jenis tambalan yang berwarna keabu-abuan hingga yang warnanya menyerupai gigi asli.
Namun, perlu diketahui bahwa ternyata tak semua jenis tambalan aman untuk ibu hamil, lho. Menurut drg Oktri Manessa dari klinik OMDC, jenis tambalan yang berwarna keabu-abuan atau disebut amalgam dapat memicu autisme pada janin yang dikandung oleh bumil.
Ia mengatakan bahwa jenis tambalan amalgam terbuat dari campuran merkuri cair. Tentu saja penggunaan merkuri pada ibu hamil bersifat toksik sehingga berbahaya jika masuk ke dalam tubuh.
"Pada ibu hamil, merkuri dapat melewati plasenta dan mencapai janin dimana janin lebih rentan terkena efek samping merkuri daripada orang dewasa," ujar Oktri.
Meski demikian ia tak menampik bahwa jenis tambalan amalgam telah lama digunakan oleh para dokter untuk mengatasi gigi berlubang. Harganya yang cenderung murah pun banyak dipilih masyarakat untuk menambal giginya.
Ia pun menyarankan agar para bumil yang memiliki masalah gigi berlubang untuk mengganti tambalan amalgamnya dengan jenis tambalan yang lebih aman.
"Jadi untuk para bunda yang sedang mengandung buah hatinya atau buat pasutri yang sedang merencanakan kehamilan, sebaiknya segera ganti tambalan amalgamnya dan gunakan tambalan yang lebih aman seperti GIC, composite dan sejenisnya," imbuh perempuan yang juga merupakan founder dari klinik OMDC ini.
Selain secara fungsi lebih aman untuk janin, Oktri mengatakan bahwa tambalan GIC atau composite secara estetik juga lebih baik, karena warnanya yang hampir menyerupai warna asli gigi.
Hati-hati, Tambalan Jenis Ini Berbahaya Bagi Bumil
Senin, 09 Mei 2016 | 17:00 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Stres Saat Hamil Picu Anak Lahir Epilepsi? Ini Faktanya
15 November 2024 | 18:30 WIB WIBTips Mengatasi Rasa Takut ke Dokter Gigi
08:05 WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 17:01 WIB
Health | 11:05 WIB
Health | 19:07 WIB
Health | 18:26 WIB
Health | 18:11 WIB
Health | 16:59 WIB
Health | 15:36 WIB
Health | 12:42 WIB
Health | 11:05 WIB