Bagi Anda yang sedang didera kondisi batuk, sebaiknya gunakan masker untuk menutupi mulut dan hidung Anda. Selain lebih beretika, upaya ini dilakukan untuk mencegah penularan kepada orang-orang di sekitar Anda.
Pasalnya disampaikan Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI, dr. M. Subuh, saat batuk seseorang mengeluarkan hingga 3500 partikel dari mulutnya. Sedangkan saat bersin diperkirakan 4500-1 juta partikel keluar.
"Oleh karena itu pasien tuberkulosis harus pakai masker untuk mencegah penularan, karena kan bakteri bisa menular saat kita bicara, batuk, atau bersin. Dan kita kalau ingin aman dengan pasien TB bisa memakai masker sebagai langkah antisipasi," ujar Subuh pada jumpa pers 'Hari Tuberkulosis Dunia 2016' di Jakarta, Rabu (23/3/2016).
Ditambahkan Subuh, proses penularan bakteri dari satu orang ke orang lainnya bisa dipicu oleh daya tahan tubuh yang lemah. Ia mencontohkan, bahwa penyakit tuberkulosis bisa masuk ke tubuh manusia karena faktor kebersihan lingkungan yang tak terjaga.
Kuman mycobacterium tuberculosis pun masuk ke tubuh manusia namun tak langsung menimbulkan manifestasi. Ketika daya tahan tubuh seseorang menurun, barulah bakteri tuberkulosis ini mulai menggerogoti tubuh manusia.
Suara.com - "Jadi faktor daya tahan tubuh juga memengaruhi. Sejak kecil memang kita sudah diberi imunisasi dasar yakni BCG untuk menangkal TB tapi faktor lain juga berperan. Kita sendiri juga harus menjaga perilaku hidup bersih dan sehat agar tidak terjangkit TB dan penyakit menular langsung lainnya," pungkasnya.