Mengantuk usai Sarapan? Ini Alasannya!

Minggu, 20 Maret 2016 | 15:58 WIB
Mengantuk usai Sarapan? Ini Alasannya!
Ilustrasi menu sarapan. (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sarapan merupakan hal penting yang harus dilakukan di pagi hari guna menunjang aktivitas selama sehari penuh. Tapi tak sedikit yang mengeluhkan ngantuk usai sarapan. Apakah Anda salah satunya?

Menurut Ketua Umum Pergizi Pangan Indonesia, Prof Hardinsyah, mengantuk usai sarapan bisa dipicu okeh berbagai hal. Salah satunya adalah nutrisi yang tak mencukupi saat sarapan. Seperti yang tercermin pada kebiasaan masyarakat Indonesia yang menganggap menyeruput secangkir teh dan sepotong roti sudah termasuk sarapan.

"Tentunya kalau menu sarapan kurang lengkap nutrisinya, energi yang memasok tubuh untuk beraktivitas sangat sedikit. Jadi timbul rasa ngantuk setelah sarapan," ujar Prof Hardinsyah pada konferensi pers 'Ayo Sarapan Sebelum Jam 9 bersama Energen' di kawasan GBK, Jakarta, Minggu (20/3/2016).

Tak hanya kekurangan, terlalu berlebihan saat sarapan ternyata juga memiliki efek yang sama. Selain itu pada mereka yang memiliki jam tidur kurang, biasanya akan cenderung mengantuk ketika beraktivitas di pagi hari.

"Jadi banyak faktornya. Untuk mereka yang jam tidur sedikit ya wajar ketika pagi mengantuk. Bukan selalu faktor sarapan," imbuhnya.

Untuk itu Prof Hardinsyah mengimbau agar masyarakat tidak melewatkan sarapan hanya karena khawatir akan mengantuk. Menurutnya sarapan yang sehat di waktu yang tepat justru dapat meningkatkan konsentrasi, pada gilirannya meningkatkan produktivitas seseorang.

"Lakukan sarapan yang sehat dan lengkap, artinya mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral. Dan lakukan sarapan sebelum beraktivitas tepatnya sebelum pukul 9 pagi," tegasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI