Suara.com - Masih ingatkah Anda dengan kisah Benjamin Button dalam film berjudul The Curious Case of Benjamin Button? Ya, film ini menceritakan mengenai lelaki dengan penyakit langka yang membuatnya lahir dalam wujud lansia, terbungkus kulit yang keriput.
Namun seiring dengan bertambahnya usia, Benjamin justru tampil lebih muda. Tak hanya diceritakan dalam film, kisah Benjamin sesungguhnya ternyata ada di dunia nyata.
Dua anak di India dilaporkan mengalami penyakit Progeria yang langka sehingga membuat tubuh mereka keriput meski masih berusia anak-anak. Mereka adalah Kesvav Kumar (1.5) dan Anjali Kumar (7), kakak beradik yang kerap mendapatkan pandangan tak mengengenakkan dari orang-orang di sekitar mereka.
BACA JUGA:
Misteri Kematian Massal Kucing 'Kampung' di Singapura
"Saya tahu saya berbeda dari umur saya sebenarnya. Saya juga memiliki wajah, tubuh yang tak seperti anak-anak lainnya. Bahkan tak sedikit yang menatap dengan pandangan jijik lalu mencela kondisi fisik yang saya miliki," ujar Anjali sang kakak.
Di antara berbagai cibiran itu, Anjali kerap dipanggil Amma (nenek), Budhiya (perempuan tua), Bandariya (monyet), dan Hanuman (monyet) dari orang-orang yang melihatnya.
Sedihnya lagi, ia dan adiknya Keshav lahir dari orangtua yang normal. Bahkan kakak perempuan mereka yang lebih tua juga memiliki kondisi fisik sesuai usianya.
Orangtua Anjali dan Keshav berharap agar penyakit anak mereka bisa disembuhkan agar tidak mendapatkan cacian dari orang lain. Keterbatasan ekonomi tak membuat mereka lelah bermimpi untuk mendapatkan yang terbaik bagi kedua buah hatinya ini.
"Saya hanya memiliki pendapatan sebesar 4500 rupee sebulan, tapi saya tetap bermimpi untuk mendapatkan kesembuhan bagi kedua anak saya. Menurut para ahli, pengobatan untuk kondisi anak saya hanya ada di luar India," ujar Shatrughan, sang ayah.
Dr Kailash Prasad, dokter spesialis anak di Ranchi Hospital India mengatakan bahwa kondisi ini membuat Anjali dan Keshav rentan mengidap berbagai penyakit. Hal ini terjadi karena sistem imun tubuh mereka mengikuti kondisi usia lansia. (Daily Mail)
BERITA MENARIK LAINNYA:
Profesor Harvard Ungkap Alasan Kenapa Kita Belum Berjumpa Alien
Kronologis Suara Indra Bekti Bisa Terekam oleh Ponsel Gigih