Suara.com - Tanya:
Selamat malam Dokter,
Saya selalu memiliki masalah ketika berhubungan seks, karena suami saya selalu keluar terlebih dahulu dan tidak bisa tahan lama. Apa yang menjadi penyebabnya dan bagaimana solusinya, Dok? Terima kasih.
Wulan
Jawab:
Selamat malam Saudari Wulan,
Ejakulasi dini yang terjadi secara kadang-kadang merupakan hal umum. Namun jika setengah usaha hubungan seks Anda selalu berakhir dengan ejakulasi dini, maka Anda bisa menemui dokter.
Ejakulasi dini ada dua, sekunder dan primer. Ejakulasi dini sekunder, yaitu saat ejakulasi dini terjadi pada seorang lelaki yang sebelumnya memiliki riwayat ejakulasi normal. Sedangkan ejakulasi dini primer, yaitu ejakulasi dini yang selalu dialami oleh lelaki sejak pertama dan setiap kali berhubungan seks. Jenis ini sangat jarang terjadi.
Penyebab kondisi ejakulasi dini sebenarnya sangat kompleks dan beragam. Di antaranya masalah dalam hubungan, pengalaman seksual sebelumnya yang membuat traumatis, depresi, stres, masalah kesehatan, penggunaan obat-obatan, dan kondisi penis yang sangat sensitif akibat kondisi biologis.
Contoh kondisi biologis yang dapat menyebabkan ejakulasi dini adalah tingkat hormon yang tidak normal dan gangguan pada kelenjar tiroid. Bahkan rasa cemas pun bisa menyebabkan ejakulasi dini. Misalnya seorang lelaki yang cemas bahwa dirinya akan mengalami disfungsi ereksi, justru bisa menyebabkan dia berhubungan intim dengan terburu-buru.
Terima kasih, semoga membantu.
Dijawab oleh dr. Lola Fedora
Sumber: www.meetdoctor.com
Lagi-lagi Tentang Ejakulasi Dini
Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 03 Februari 2016 | 21:07 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Ditangkap Kasus Pencabulan, Eks Bupati Biak Numfor Papua Ternyata Predator Seks Anak
22 November 2024 | 10:12 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 13:04 WIB
Health | 12:14 WIB
Health | 11:07 WIB
Health | 10:33 WIB
Health | 14:26 WIB
Health | 16:23 WIB