Suara.com - Beberapa tahun belakangan, masyarakat Indonesia semakin menyadari pentingnya gaya hidup sehat. Makin banyak orang yang rajin berolah raga untuk kebugaran dan mulai menghindari makanan tak sehat.
Namun demikian masih banyak juga yang kurang menyadari pentingnya nutrisi yang baik melalui makanan dan minuman, seperti buah dan sayur segar. Bahkan bila dibandingkan dengan negara Asia Tenggara lain, konsumsi buah dan sayur di Indonesia masih tergolong rendah.
Berdasarkan survei yang dilakukan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes), konsumsi sayuran dan buah penduduk Indonesia hanya 91 gram per hari.
"Ini hanya sekitar setengah dari konsumsi masyarakat Thailand dan Filipina, atau seperlima dari konsumsi masyarakat Singapura yang sebesar 518 gram per hari,' ujar pakar pemasaran, Kafi Kurnia dalam acara promosi produk buah dan sayur Amerika Serikat (AS) bertajuk 'USAlicious' di Jakarta, Kamis (3/12/2015).
Tapi ia buru-buru menambahkan, belakangan makin banyak konsumen yang aktif mencari informasi di internet tentang makanan apa yang bermanfaat bagi kesehatan. Dan, produk-produk buah dan sayur berkualitas dapat menjadi simbol gaya hidup sehat.
"Gaya hidup sehat akan menguat baik secara intensitas dan kualitas. Promosi produk berkualitas dapat mendukung gaya hidup sehat yang akan makin populer bagi konsumen Indonesia," ungkapnya.
Kesadaran Konsumsi Sayur Masyarakat Indonesia Masih Rendah
Sabtu, 05 Desember 2015 | 08:57 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cara Lawan Depresi Masa Tua, Banyak Makan Buah?
12 Agustus 2024 | 15:26 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 11:05 WIB
Health | 19:07 WIB
Health | 18:26 WIB
Health | 18:11 WIB
Health | 16:59 WIB
Health | 15:36 WIB
Health | 12:42 WIB
Health | 11:05 WIB