Suara.com - Tanya:
Selamat sore Dokter,
Halo, Dok. Bagaimana ya cara menyembuhkan tenggorokan yang terasa panas? Terima kasih, Dok.
Kiky
Jawab:
Selamat sore Kiky,
Kemungkinan hal tersebut adalah kondisi tenggorokan Anda yang sedang meradang.
Radang tenggorokan merupakan nyeri, luka, atau iritasi yang terjadi pada tenggorokan. Kondisi ini seringkali membuat penderitanya sulit menelan. Radang tenggorokan disebabkan oleh serangan virus ataupun bakteri, dan seringkali terjadi pada mereka yang sedang flu.
Gejala radang tenggorokan tergantung dari penyebabnya, tetapi secara umum yang dapat dialami yaitu:
1. Sakit pada tenggorokan
2. Sakit pada saat menelan
3. Sulit menelan
4. Tenggorokan kering
5. Kelenjar di leher yang membengkak
6. Kondisi amandel yang membengkak dan memerah
7. Kadang disertai bercak putih atau cairan di amandel
8. Suara serak
Radang tersebut biasanya disertai pula dengan demam, meriang, batuk, hidung meler, bersin, tubuh nyeri, sakit kepala, mual atau muntah. Sebagian besar kasus radang tenggorokan disebabkan oleh virus flu. Tetapi tidak menutup kemungkinan ditimbulkan oleh bakteri seperti Streptococcus pyogenes (penyebab Strep throat), penyakit batuk rejan (salah satu infeksi saluran pernapasan yang dapat menular), dan lain-lain.
Jika radang tenggorokan terjadi karena virus, maka hal yang dapat dilakukan adalah dengan meningkatkan daya tahan tubuh (cukup istirahat, konsumsi makanan yang sehat dan bergizi, istirahat yang cukup). Namun bila disebabkan bakteri maka diperlukan antibiotik untuk menanganinya.
Namun bila berbagai upaya tersebut telah dilakukan, tetapi tidak ada perubahan, maka disarankan berkonsultasi dengan dokter agar dilakukan pemeriksaan fisik untuk menentukan penanganan selanjutnya.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi. Semoga jawaban yang diberikan dapat bermanfaat bagi Anda.
Dijawab oleh dr. Deffy Leksani Anggar Sari
Sumber: www.meetdoctor.com
Radang Tenggorokan? Begini Cara Mengatasinya
Ririn Indriani Suara.Com
Jum'at, 04 Desember 2015 | 16:40 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Nadin Amizah Geram, Konsultasi Online ke Dokter Malah Dapat Balasan Minta Follow Back
15 November 2024 | 08:49 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI