Suara.com - Tanya:
Selamat malam Dokter,
Salam, Dok. Saya menanyakan bolehkah orang yang kena infeksi lambung (asam lambung) minum minuman prebiotik? Lalu, untuk penyakit tersebut, makanan seperti apa yang sebaiknya dikonsumsi dan apa saja pantangannya, Dok? Terima kasih.
Thohir
Jawab:
Selamat malam Thohir,
Pertama, perlu diketahui bahwa peningkatan asam lambung tidaklah sama kondisinya dengan infeksi lambung. Pada infeksi lambung, terkikisnya bagian dalam dinding lambung disebabkan oleh investasi mikroorganisme tersebut.
Pada kasus ini, dibutuhkan antibiotika yang tepat agar penderitanya dapat pulih sempurna. Sedangkan pada peningkatan asam lambung, tingkat asam lambung yang terlampau tinggi itu sendiri dan bersifat asam yang mengikis lapisan dalam dinding lambung sehingga penderitanya merasakan nyeri dan rasa panas pada ulu hati.
Peningkatan asam lambung seringkali disebabkan oleh pola makan yang tidak teratur, porsi makan yang terlampau banyak dalam satu kali episode makan, stres psikologis, serta konsumsi makanan yang bersifat memacu peningkatan produksi asam lambung.
Bagi penderita gangguan asam lambung, sangat disarankan untuk menerapkan pola makan small frequent feeding (porsi makan sering dan terbagi), serta menghindari konsumsi makanan dan minuman yang bersifat asam, pedas, serta berpotensi memicu peningkatan produksi asam lambung (misal: kafein, alkohol).
Konsumsi prebiotik diperbolehkan asal diminum sesuai anjuran yang telah ditentukan.
Terima kasih, semoga jawaban yang diberikan dapat bermanfaat bagi Anda.
Dijawab oleh dr. Nina Amelia Gunawan
Sumber: www.meetdoctor.com
Infeksi Lambung, Apa Pantangannya?
Ririn Indriani Suara.Com
Jum'at, 20 November 2015 | 19:06 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kenali Penyebab Asam Lambung Naik, IDI Garut Berikan Solusi Pengobatan
02 Januari 2025 | 12:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 14:01 WIB
Health | 11:42 WIB
Health | 13:59 WIB
Health | 14:02 WIB
Health | 13:25 WIB
Health | 12:24 WIB