Makanan Ini Bisa Tingkatkan Kesuburan Perempuan

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 19 Oktober 2015 | 21:00 WIB
Makanan Ini Bisa Tingkatkan Kesuburan Perempuan
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanya:

Selamat malam Dokter,
Bagaimana supaya sel telur banyak dan sebaiknya makan apa untuk memacu produksi sel telur? Mohon saran dan pendapat dokter. Terima kasih.

Rismawati Sibarani

Jawab:

Halo Rismawati,
Umumnya memang sel telur memiliki faktor yang penting terhadap kesuburan seorang perempuan. Hal yang dapat dilakukan agar sel telur dapat berfungsi dengan baik dan sehat adalah perbanyak konsumsi buah-buahan yang mengandung vitamin E, seperti pepaya, alpukat, sawi, dan paprika merah.

Konsumsi juga makanan yang mengandung zat besi, seperti bayam, kacang tanah, kentang, dan sebagainya guna memperkuat sel telur. Aktivitas yang terlalu padat juga dapat berpengaruh negatif terhadap kesehatan sel telur Anda.

Terima kasih, semoga bermanfaat ya.

Dijawab oleh dr. Deffy Leksani Anggar Sari
Sumber: www.meetdoctor.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI