Inilah Beberapa Penyakit yang Ditandai dengan Nyeri Dada

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 24 Agustus 2015 | 13:59 WIB
Inilah Beberapa Penyakit yang Ditandai dengan Nyeri Dada
Ilustrasi nyeri dada. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanya:

Selamat siang, Dokter,
Saya berusia 35 tahun dan mengalami sakit di dada bawah sebelah kiri. Saya melakukan pemeriksaan jantung dan melakukan foto, namun hasilnya normal semua. Namun demikian, saya merasa seperti ada yang tersangkut dan tidak dapat keluar. Rasa sakitnya sendiri sedikit bergeser, seperti bergerak, namun hingga ke bagian belakang dan ke lengan saya. Mohon petunjuk dari Dokter, terima kasih.

Rahmat Basuki

Jawab:

Halo Rahmat,
Nyeri dada tidak selalu disebabkan oleh jantung. Keluhan seperti yang Anda sebutkan dapat disebabkan oleh berbagai sebab, di antaranya disebabkan karena gangguan jantung, gangguan otot atau tulang, paru-paru, saluran pencernaan atau psikologis.

Gejala nyeri yang khas untuk keluhan penyakit jantung adalah nyeri dada kiri yang digambarkan seperti tertimpa benda berat, ditekan, atau diremas, nyeri berlangsung 2-5 menit, menjalar ke bahu kiri dan kedua lengan terutama pada permukaan tangan dan lengan bawah. Nyeri juga dapat menembus ke punggung, dasar dari leher, rahang, gigi, dan ulu hati. Nyeri yang demikian disebut dengan Angina.

Gejala nyeri angina umumnya dipicu oleh latihan (olahraga, aktivitas fisik, aktivitas seksual), emosi (stres, marah, ketakutan, frustrasi), dan menghilang dengan istirahat atau kombinasi dari istirahat dan nitrogliserin sublingual.

Nyeri karena masalah otot dan tulang: biasanya muncul bila bagian tersebut ditekan, atau muncul dengan perubahan posisi. Nyeri akan membaik dengan antinyeri seperti paracetamol atau obat antiinflamasi lain.

Nyeri karena masalah paru-paru biasanya berkaitan dengan tarikan napas, dan disertai dengan keluhan-keluhan lain seperti demam, batuk, atau sesak.

Nyeri karena saluran pencernaan: biasanya karena maag/GERD. Gejala berupa rasa asam atau pahit di mulut dan nyeri ulu hati. Nyeri ini berkurang dengan pemberiaan obat
lambung atau maag.

Nyeri dada bahkan juga dapat terjadi karena masalah psikologis.

Semoga penjelasan ini dapat membantu Anda, terima kasih.

Dijawab oleh dr. Rahajeng A.P ( Konselor ASI)
Sumber: www.meetdoctor.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI