Jangan Lagi Membuang Kulit Pisang!

Kamis, 13 Agustus 2015 | 16:43 WIB
Jangan Lagi Membuang Kulit Pisang!
Ilustrasi kulit pisang. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tentu Anda sudah tahu bahwa pisang kaya berbagai nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Tapi tahukah Anda bahwa kulit pisang juga menyimpan sederet manfaat kesehatan.

Penelitian menunjukkan bahwa kulit pisang mengandung nutrisi dan bisa membantu menurunkan berat badan. Berikut adalah alasan mengapa sebaiknya Anda tak membuang kulit pisang.

1. Kulit pisang kaya vitamin A yang bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh dan melawan serangan infeksi.
2. Kulit pisang mengandung banyak antioksidan dan vitamin B.
3. Kandungan zat bernama lutein bisa menjaga kesehatan mata dan mencegah katarak
4. Kaya akan serat yang bisa membantu memperlancar sistem pencernaan dan menurunkan tingkat kolesterol darah.
5. Kulit pisang juga kaya akan potasium yang dibutuhkan oleh tubuh.

Nah sekarang Anda tahu bahwa mengonsumsi kulit pisang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Lalu kulit pisang mana yang aman untuk dikonsumsi?

Para ahli merekomendasikan kulit pisang yang berwarna kuning karena memiliki zat anti kanker dan membantu produksi sel darah putih yang berperan melawan infeksi. Namun jika yang Anda temui hanyalah pisang berkulit hijau, sebaiknya rebus dalam air mendidih selama 10 menit sebelum dikonsumsi. (Zeenews)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI